Kanal

Jose Mourinho Puji dan Kritik Victor Osimhen di Saat Bersamaan

Penulis: Rei Darius
30 Jan 2023, 21:15 WIB

Victor Osimhen dipuji sekaligus dikritik Jose Mourinho (Image: BR Football)

Berita Liga Italia: Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, memuji kualitas Victor Osimhen yang menurutnya selevel dengan legenda Chelsea, Didier Drogba, namun mengkritik tindakan sang striker Napoli yang suka diving.

I Giallorossi menelan kekalahan dengan skor 1-2 dari Partenopei saat bertandang ke Stadio Diego Armando Maradona, Senin (30/1) dini hari WIB dalam lanjutan Serie A musim 2022/2023.

Victor Osimhen mencetak gol pembuka di laga ini, yang merupakan gol ke-15-nya di semua ajang musim ini. Stephan El Shaarawy sempat menyeimbangkan skor untuk AS Roma, namun Napoli kembali unggul lewat gol Giovanni Simeone.

Jose Mourinho memuji Osimhen seusai pertandingan, dengan menyebut bahwa dia selevel Didier Drogba, mantan anak asuhnya di Chelsea. Namun di saat bersamaan, The Special One juga menyinggung tindakan sang striker asal Nigeria yang gemar diving.

"Dia ada di level yang sama seperti Drogba, namun Didier tidak diving. Jika Victor berubah, maka itu bagus. Saya akan membelinya jika saya ada di klub yang punya banyak uang," kata Mourinho, dilansir dari Football-Italia.

"Jika dia ingin ke Inggris, maka dia harus berubah, karena di Italia, mereka tidak menghukum perilaku seperti ini, namun itu dihukum keras di Premier League."

Mourinho juga berbicara langsung kepada Osimhen seusai laga, dan dia kembali mengulang pujiannya, diiringi dengan kritikan tentang diving.

"Saya katakan kepadanya bahwa  dia mencetak gol yang indah dan harus berhenti diving begitu sering. Golnya fantastis, dia melakukan hal yang sama ketika bertemu kami sebelumnya di musim ini, jadi dia adalah pemain yang fantastis. Tapi dia harusnya jangan diving," pungkas Mourinho, jengkel.

Artikel Tag: Victor Osimhen, Napoli, Jose Mourinho, AS Roma

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru