Kanal

Griezmann Ingin Tinggalkan Timnas Usai Mbappe Jadi Kapten

Penulis: Vina Enza
23 Mar 2023, 20:18 WIB

Antoine Griezmann (foto:twitter)

Berita Sepak Bola Internasional: Antoine Griezmann dikabarkan sempat ingin meninggalkan timnas Perancis setelah pelatih Didier Deschamps menunjuk Kylian Mbappe sebagai kapten baru Les Bleus menggantikan Hugo Lloris.

Kylian Mbappe telah resmi ditunjuk sebagai kapten timnas Perancis setelah Hugo Lloris memutuskan untuk pensiun. Mbappe mungkin menjadi bintang Les Bleus akan tetapi penunjukkannya tidak diterima oleh semuanya.

Menurut beberapa kabar termasuk media Spanyol, Sport mengungkapkan bahwa bintang Atletico Madrid sempat mempertimbangkan untuk meninggalkan Les Bleus setelah keputusan tersebut, menganggapnya sebagai kekeliruan karena ia tidak dianggap. Dengan kepergian Raphael Varane, Griezmann merasa dia yang akan mengambil tanggung jawab tersebut.

Mbappe, delapan tahun dan 51 caps merupakan junior Grizi yang diserahi jabatan kapten dalam usianya yang masih muda 24 tahun. Striker PSG tersebut tidak diragukan lagi menjadi pemimpin timnas Perancis. Karier Grizi lebih panjang dan juga merupakan bagian penting dari Les Bleus, dan ditunjukkan melalui performanya di Piala Dunia.

Karena kepentingan transcendental nampaknya yang membuat Mbappe diutamakan dibandingkan Grizi terlepas dari perjalanan kariernya hingga saat ini. Meski pemain 32 tahun tersebut memiliki lebih banyak pengalaman dibandingkan Mbappe hingga sejauh ini.

Seperti halnya dengan semua superstar global, dinamika kekuatan seringkali terbukti sulit untuk ditangani begitu seorang pemain menjadi jauh lebih dihargai daripada yang lain. Kecuali jika semua kelas berat lainnya sepakat untuk mendukung mereka, itu dapat menimbulkan masalah.

Artikel Tag: Griezmann, Kylian Mbappe, Perancis

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru