Kanal

Giuseppe Bergomi Sebut Inter Milan Tim Kuat, Tapi ...

Penulis: Demos Why
10 Okt 2023, 10:46 WIB

Giuseppe Bergomi. (Foto: Andrea Diodato/NurPhoto)

Berita Sepak Bola: Mantan kapten legendaris Nerazzurri, Giuseppe Bergomi, merasa bahwa Inter Milan memiliki masalah karena harus selalu bermain sebaik mungkin untuk meraih kemenangan.

Musim ini, Inter Milan telah memenangkan enam dari delapan pertandingan Serie A sejauh ini. Lima di antaranya dengan selisih lebih dari dua gol. Hanya sedikit yang menyangkal bahwa Nerazzurri merupakan tim yang tampil sangat baik saat meraih kemenangan-kemenangan tersebut.

Di sisi lain, poin yang hilang dari Inter terjadi saat kalah 2-1 dari Sassuolo dan bermain imbang 2-2 saat menghadapi Bologna. Patut dicatat bahwa, dari tiga pertandingan terakhir Inter musim ini, mereka hanya mampu meraih satu kemenangan, satu kali kalah dan satu kali imbang.

Hal ini berbeda dengan rival sekota Nerazzurri, AC Milan. Rossoneri telah menemukan cara untuk menyelesaikan pekerjaan mereka saat menghadapi Hellas Verona dan Bologna dengan meraih kemenangan 1-0.

"Sejauh ini Inter telah membuktikan diri mereka sebagai tim yang hebat," ujar Giuseppe Bergomi kepada Gazzetta dello Sport.

"Tentu saja, hari-hari [seperti saat menghadapi Bologna meninggalkan rasa tidak enak di mulut. Inter adalah tim yang selalu harus bermain dengan performa terbaik untuk mencapai apa yang mereka inginkan."

"Karena kolektifitaslah yang membuat perbedaan. Mereka tidak memiliki seorang pemain yang bisa mengalahkan rekannya, untuk menciptakan keunggulan."

"Jadi semua yang mereka bangun, mereka melakukannya dengan gerakan penguasaan bola yang melibatkan semua orang."

"Sangat sering kita melihat pertandingan yang brilian, di mana mereka mendominasi. Namun, ketika ada kesalahan yang terjadi, maka akan ada kejutan yang tidak menyenangkan."

"Inter bermain dengan keseimbangan yang sangat hati-hati. Dengan gaya permainan Inzaghi, ada penggunaan energi yang sangat besar, baik secara fisik maupun mental."

Artikel Tag: Inter Milan, Giuseppe Bergomi

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru