Kanal

Gerry Cardinale Jelaskan Beda Investasi Sepakbola di Amerika dan Eropa

Penulis: Uphit Kratos
15 Mar 2023, 17:00 WIB

Gerry Cardinale

Berita Liga Italia: Pemilik AC Milan, Gerry Cardinale mengisahkan awal mula terlibat dalam bisnis sepakbola, dan menjelaskan perbedaan investasi di Amerika Serikat dan Eropa.

Berbicara dalam panel ahli di seminar 'Investing in Global Sports' Institut Teknologi Michigan, pendiri RedBird Capital dan pemilik AC Milan, Gerry Cardinale menanggapi pertanyaan moderator tentang keterlibatannya dalam sepak bola Eropa.

Dalam keterangannya, Cardinale mengakui jika minatnya terhadap bisnis olahraga, khususnya sepakbola merupakan hal yang relatif baru.

"Euforia saya terhadap sepak bola Eropa relatif baru. Selama bertahun-tahun saya tidak tertarik. Model bisnis saya selalu berkisar pada bisnis olahraga, bermitra dengan pemegang hak dan menciptakan bisnis nilai terminal di sekitar hak-hak tersebut,”

"Ini dimulai dari mengelola Yankees, kemudian Dallas Cowboys, dan NFL. Lima atau enam tahun yang lalu, kami bertanya pada diri sendiri: Mengapa tidak mengintegrasikan secara vertikal dan menjadi pemegang hak sendiri?,"

"Melakukan hal ini di Amerika Serikat sulit karena pembatasan pada dana investasi institusional, sedangkan di Eropa tidak ada. Ketika Anda melihat ada ekosistem yang menarik negara berdaulat dan oligarki, Anda harus bertanya pada diri sendiri: 'apa yang bisa dilakukan?,'” jelas Cardinale.

Gerry Cardinale pernah jadi pemilik Toulouse di Ligue 1. Setelah itu dia terlibat dengan Fenway Sports Group yang memiliki Liverpool di Liga Primer, hingga akhirnya bersama RedBird Capital membeli Milan pada Agustus 2022.

AC Milan sendiri pada akhirnya meraih Scudetto di musim 2021-22, dan kembali jadi klub yang disegani di Serie A dan Eropa.

Artikel Tag: Gerry Cardinale, AC Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru