Kanal

Franco Morbidelli Enggan Terus Menerus Terpuruk

Penulis: Viggo Tristan
14 Sep 2023, 22:43 WIB

Franco Morbidelli ingin bangkit dari keterpurukannya. (Gambar: Motorsport)

Berita MotoGP : Pebalap Monster Energy Yamaha yaitu Franco Morbidelli tidak mau terus menerus menduduki papan bawah. Morbidelli berniat untuk bangkit pada sisa musim yang ada.

Seperti yang diketahui, Franco Morbidelli dulunya sempat bersinar sebagai salah satu pebalap yang potensial. Ia bahkan jadi runner-up di musim 2020 dan membuat manajemen Yamaha mempromosikannya ke tim pabrikan. Alih-alih lebih bersinar, Morbidelli justru semakin terpuruk karena memiliki riwayat cedera lutut yang parah. Performanya turun jauh dan ia sekarang lebih sering menghuni persaingan papan tengah ataupun bawah. Hal ini yang membuatnya frustasi dan kini bertekad untuk bangkit.

"(Tahun) 2022 adalah tahun yang sulit, tahun 2021 juga merupakan tahun yang sulit, dan tahun 2023 juga sama melelahkannya. Saya sudah berada di peringkat terbawah selama dua tahun, saya tidak ingin berada di sana. Saya belajar banyak selama tahun-tahun ini dan itu telah membantu saya berkembang sebagai pribadi; Saya sekarang dapat menghadapi situasi sulit dengan lebih baik. Saya ingin melewati sisa musim 2023 dengan sikap terbaik," ucap Morbidelli saat diwawancara oleh media setempat.

"Saya sedang terpuruk saat ini, tidak dapat disangkal lagi. Namun saya akan menggunakan waktu istirahat hingga MotoGP India untuk mengisi ulang tenaga saya dan kemudian menjalani sisa musim dengan sikap terbaik," tukasnya sekali lagi.

Morbidelli memang harus segera bangkit untuk menarik perhatian tim-tim. Ia sudah pasti terdepak dari Yamaha karena posisinya digantikan Alex Rins.

Artikel Tag: Franco Morbidelli, motogp

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru