Kanal

Fabio Quartararo Keluhkan Performa Motor YZR-M1 di Mugello

Penulis: Abdi Ardiansyah
12 Jun 2023, 23:25 WIB

Fabio Quartararo

Berita MotoGP: Fabio Quartararo kembali dikecewakan oleh Yamaha saat tampil di MotoGP Italia pekan lalu dengan finis ke-11, kalah cepat dari sang tandeman, Franco Morbidelli.

Fabio Quartararo lagi-lagi dipaksa untuk menelan pil pahit di MotoGP Italia. Ia malah melanjutkan tren negatifnya setelah MotoGP 2023 melewati jeda selama empat pekan.

Padahal El Diablo telah memutuskan untuk kembali memakai setelan motor YZR-M1 2021, tahun di mana sang rider sukses menjadi juara dunia. Namun perubahan tersebut ternyata tak bisa langsung memperlihatkan hasilnya saat menyambangi Mugello.

Pemuda berusia 24 tahun tersebut finis kesepuluh di sprint race sehari sebelumnya, yang berarti tak mendapat poin. Quartararo baru bisa melakukannya di balapan utama dengan mengamankan urutan kesebelas, tepat di belakang Franco Morbidelli yang merupakan tandeman di Monster Energy Yamaha.

Hasil ini tentu saja membuat ia merasa frustrasi dan kembali mengeluhkan performa motor YZR-M1. Pemuda asal Prancis tersebut lalu menyalahkan pemilihan ban yang buruk.

"Saya tidak merasa nyaman dengan ban medium, tapi Michelin mengatakan kepada saya bahwa ban soft tidak bisa digunakan," ucapnya dilansir dari Motorsport.com.

"Morbidelli memilih ban soft, dan menurut saya itu adalah keputusan yang tepat. Saya mengharapkan perasaan yang jauh lebih baik dengan ban belakang soft," ia mengimbuhkan.

Fabio Quartararo juga mengklaim bahwa dirinya tak mengalami kemajuan setelah melakukan berbagai upaya pada sang kuda besi.

"Kami mengambil satu langkah maju dan satu langkah mundur. Yang jelas, waktu yang saya torehkan pada 2021 lebih baik dari tahun ini,” tuturnya.

Di sisi lain, Quartararo percaya diri menatap MotoGP Jerman yang digelar akhir pekan ini.

"Anda tidak dapat mengharapkan apa pun saat melakukan balapan seperti ini. Kami kurang spin, dan di Sachsenring banyak tikungan yang meliuk-liuk," kata eks rekan setim Maverick Vinales tersebut.

Artikel Tag: Fabio Quartararo, yamaha, motogp 2023, motogp italia

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru