Kanal

Fabian Hurzeler Pertimbangkan Tambahan Bek Baru untuk Brighton

Penulis: Fery Andriyansyah
25 Jan 2025, 21:15 WIB

Manajer Brighton, Fabian Hurzeler. (Foto: Richard Sellers/Sportsphoto/Allstar via Getty Images)

Berita Liga Inggris: Manajer Brighton & Hove Albion, Fabian Hurzeler, mengungkapkan kemungkinan merekrut bek baru pada bursa transfer Januari ini untuk memperkuat lini pertahanan timnya.

Cedera yang dialami kapten Lewis Dunk dan absennya Igor Julio hingga akhir musim membuat opsi bek tengah menjadi terbatas, menyisakan Adam Webster dan Jan Paul van Hecke sebagai pemain yang fit. “Kami memiliki banyak pemain ofensif, tetapi di lini pertahanan, kami sedikit kesulitan,” kata Fabian Hurzeler dalam konferensi pers.

“Namun, sejauh ini kami selalu berhasil menemukan solusi. Itu juga bagian dari tugas kami, dan saya yakin siapa pun yang bermain akhir pekan ini, kami akan memiliki tim yang kuat di lapangan. Terkait lini pertahanan, kami akan melihat apakah masuk akal untuk menambah pemain, tetapi secara umum saya puas dengan skuad.”

Brighton akan menjamu Everton pada Sabtu (25/1) malam WIB, mempertemukan Hurzeler, manajer termuda di Premier League (31 tahun), dengan David Moyes, manajer tertua (61 tahun). “Saya sangat menghormati dia, terutama karena saya sudah tujuh bulan melatih di Premier League dan ini sangat intens,” ujar pelatih asal Jerman tersebut.

“Setiap hari Anda harus terus meningkatkan diri, beradaptasi, dan itu benar-benar menantang. Jadi, semua pelatih yang telah bekerja lama di Premier League dan melatih berbagai klub sangat saya hormati. Apa yang Moyes lakukan dalam kariernya sangat mengesankan dan dia adalah panutan.”

Ketika ditanya apakah dirinya masih akan melatih dalam 30 tahun ke depan, Hurzeler tersenyum dan menjawab, “Kita lihat nanti. Tetapi saya bisa katakan bahwa saya sangat menikmati pekerjaan ini. Melatih adalah passion saya, dan saya terobsesi untuk meningkatkan kemampuan para pemain. Saya benar-benar menikmatinya, jadi kita lihat saja apa yang terjadi di masa depan.”

Artikel Tag: fabian hurzeler, brighton

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru