Kanal

Elise Mertens Bertahan Dari Gempuran Daria Kasatkina Di Miami

Penulis: Dian Megane
24 Mar 2023, 10:16 WIB

Elise Mertens

Berita Tenis: Elise Mertens menemukan formula kemenangan melawan petenis yang selama ini mendominasi rivalitas mereka ketika mereka bertemu di Miami Open musim 2023.

Petenis berkebangsaan Belgia kecolongan set pertama tetapi ia mengerahkan kemampuan terbaik dan menundukkan petenis unggulan kedelapan, Daria Kasatkina dengan 4-6, 6-2, 6-2 di babak kedua Miami Open.

Memasuki pertandingan tersebut, Kasatkina unggul dalam head to head mereka dengan 4-1 dengan satu-satunya kemenangan yang dikantongi petenis berkebangsaan Belgia adalah ketika mereka bertemu di New Haven musim 2017. Petenis berkebangsaan Belgia lalu tidak memenangkan satu set pun di tiga pertemuan mereka selanjutnya, pola yang berlanjut ketika ia tertinggal dengan 0-3 ketika mereka bertemu di babak kedua Miami Open pekan ini.

Namun, petenis peringkat 39 dunia bangkit kembali ditambah petenis unggulan kedelapan yang meminta jeda untuk alasan medis menuju akhir set kedua, mulai kesakitan.

Mertens kehilangan set pertama salah satunya akibat 28 unforced error yang mengalir dari raketnya, tetapi memperbaiki permainannya di set kedua. Kesalahan yang ia lakukan sedikit berkurang dengan melakukan 17 unforced error di sepanjang set kedua dan ketiga.

Petenis berusia 27 tahun menerapkan strategi yang cerdas sementara energi Kasatkina mulai menurun. Pelanggaran ganda yang dilakukan petenis unggulan kedelapan mengantarkan petenis berkebangsaan Belgia unggul dengan 5-2 dan akhirnya menyegel kemenangan yang dibantu dengan ace ketiga yang ia hasilkan di pertandingan tersebut.

Kemenangan tersebut menjadi kemenangan kesepuluh Mertens atas petenis peringkat 10 besar sejak ia mengalahkan Simona Halep di Madrid musim 2021.

Mertens akan berusaha melenggang ke babak keempat Miami Open untuk kali kedua dalam kariernya ketika ia melawan petenis unggulan ke-29, Petra Martic yang membantai petenis berkebangsaan Cina, Wang Xiyu dengan 6-3, 6-3.

Di aksi lain, petenis unggulan ke-21, Paula Badosa harus berjuang selama 2 jam 51 menit sebelum mengandaskan petenis berkebangsaan Jerman, Laura Siegemund dengan 7-6, 4-6, 6-2.

Petenis berkebangsaan Spanyol, Badosa yang lolos ke perempatfinal Miami Open musim lalu, bertahan dari sejumlah volley dan dropshot Siegemund yang luar biasa sehingga head to head mereka imbang dengan 1-1.

Badosa selanjutnya akan berhadapan dengan juara di Indian Wells musim 2023, Elena Rybakina atau Anna Kalinskaya di babak ketiga Miami Open.

Artikel Tag: Tenis, miami open, Elise Mertens, Daria Kasatkina, Paula Badosa

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru