Duel Bayern Munich vs Atletico Madrid di UCL Dipastikan Tanpa Penonton
Allianz Arena (Sumber: Goal)
Berita Liga Champions: Bayern Munich sebagai juara bertahan tergabung di Grup A Liga Champions 2020/21, bersama dengan Atletico Madrid, Lokomotiv Moskow, dan RB Salzburg.
Bayern Munich akan memulai perjuangannya dengan melawan Atletico Madrid, di Allianz Arena 22 Oktober 2020 mendatang. Sayangnya, pertandingan seru tersebut dipastikan berlangsung di stadion yang kosong, alias tanpa penonton.
Kabar itu bukan sekedar rumor belaka, karena sudah dipastikan langsung oleh Walikota Munich, Dieter Reiter pada Jumat (09/10). Sebelumnya, juga sempat tersiar kabar bahwa pemerintah Spanyol telah berkirim surat kepada UEFA untuk melarang adanya pertandingan dengan menghadirkan sejumlah penonton di negara mereka.
Meskipun demikian, secara bertahap masih ada kemungkinan bahwa suporter akan diizinkan untuk hadir menyaksikan langsung pertandingan Liga Champions di Spanyol. Menurut klaim dari laman FootballEspana, Barcelona juga berharap di masa mendatang mereka bisa mendatangkan sekitar 30 ribu suporter ke stadion, atau 30 persen dari kapasitas Camp Nou.
Sampai saat ini Spanyol memang cukup ketat dalam mengeluarkan izin kerumunan di tengah masa pandemi. Sepakbola Spanyol yang sebelumnya gemerlap dengan puluhan ribu suporter fanatik kini seperti mati suri, tidak ada suporter yang diijinkan masuk ke dalam stadion sejak pandemi mewabah di Eropa pada awal Maret 2020 yang lalu.
Sementara Jerman telah mengizinkan adanya suporter datang langsung menyaksikan pertandingan di stadion, dengan maksimal 20 persen dari jumlah kapasitas stadion.
Artikel Tag: Bayern Munich, Atletico Madrid, liga champions