Kanal

Diimbangi Udinese, Antonio Conte: Harusnya Napoli Bisa Dapat Lebih

Penulis: Uphit Kratos
11 Feb 2025, 20:30 WIB

Antonio Conte

Berita Liga Italia: Antonio Conte merasa Napoli pantas mendapatkan yang lebih dari hasil imbang 1-1 melawan Udinese. Ketidakmampuan memanfaatkan peluang jadi masalah.

Il Partenopei berharap mengambil keuntungan penuh dari kekalahan Inter Milan dari Fiorentina untuk memperlebar keunggulan mereka di puncak klasemen, tetapi sebaliknya mereka ditahan imbang untuk kedua kalinya berturut-turut di Serie A.

Dalam pertandingan tersebut, Napoli unggul lebih dulu lewat sundulan Scott McTominay memanfaatkan umpan Matteo Politano, namun beberapa saat kemudian disamakan oleh tendangan Jurgen Ekkelenkamp dari luar kotak penalti.

Dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan, pelatih Antonio Conte jelaskan kesulitan yang dihadapi timnya, hingga akhirnya dia terpaksa harus menarik keluar beberapa pemain utamanya, termasuk Romelu Lukaku dan Matteo Politano.

"Kesulitan yang kami hadapi adalah tidak mampu mengonversi peluang emas, lalu membiarkan Udinese langsung bangkit setelah unggul terlebih dahulu," ungkap Conte kepada DAZN, setelah pertandingan.

"Bisa saja setelah 70 menit Anda mencoba memasukkan energi segar, dengan karakteristik berbeda dalam serangan. Saya mencoba menggunakan kelima pergantian pemain, kami tidak bisa selalu menunggu hingga menit ke -80-85 .

"Sangat disayangkan, karena saya pikir kami pantas mendapatkan lebih dari satu poin malam ini. Babak kedua berjalan lambat, tetapi di babak pertama kami menciptakan banyak peluang, kami menguasai permainan,”

“Tetapi jika Anda tidak mampu mengonversi semua peluang tersebut, maka itu akan menimbulkan masalah.”

Artikel Tag: Antonio Conte

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru