Kanal

Davide Calabria Kena Skorsing 2 Laga, Dumfries dan Theo Satu Laga Saja

Penulis: Uphit Kratos
24 Apr 2024, 05:30 WIB

Davide Calabria

Berita Liga Italia: Kapten AC Milan, Davide Calabria mendapat hukuman larangan bertanding dalam dua laga setelah mendapat kartu merah langsung di derby della Madonnina.

Hakim olahraga Serie A mengeluarkan keputusannya pada Selasa sore, setelah berakhirnya pekan ke-33, dengan kepastian kapten AC Milan, Davide Calabria terkena skorsing larangan bertanding dalam dua laga bersama Milan.

Sang pemain diusir keluar lapangan pada menit 95 dalam derby della Madonnina semalam setelah memukul wajah Davide Frattesi.

Di sisi lain, rekan setimnya Theo Hernandez dan bek kanan Inter Milan, Denzel Dumfries, yang juga mendapat kartu merah langsung, di menit ke-93, hanya mendapat skorsing satu pertandingan saja.

Juri olahraga menetapkan bahwa kedua pemain terlibat konfrontasi yang bersifat fisik, yang berujung pada kartu merah langsung untuk masing-masing pemain. Baik Theo dan Dumfries juga didenda masing-masing sebesar 10 ribu Euro.

Pemain bertahan Milan, Fikayo Tomori juga akan absen pada laga Serie A berikutnya melawan Juventus setelah menerima kartu kuning kelima musim ini.

Pemain lain yang terkena skorsing untuk Serie A Putaran 34 adalah Antonio Candreva (Salernitana), Armand Lauriente (Sassuolo), Karol Linetty (Torino), Diego Llorente, Leandro Paredes (Roma), dan Zito Luvumbo (Cagliari).

Milan captain Davide Calabria has received a two-match ban after a straight red card in the derby della Madonnina, while Theo Hernandez and Denzel Dumfries will be suspended for just one game. https://t.co/1KEMCy0gjo#MilanInter#FCIM#Inter#Calcio#SerieA#ACMilan

— Football Italia (@footballitalia) April 23, 2024
An error occurred while retrieving the Tweet. It might have been deleted.

Artikel Tag: Davide Calabria, AC Milan, Derby della Madonnina

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru