Danny Murphy Dukung Harry Kane Pindah ke Bayern Munich Demi Trofi
Harry Kane (Sumber: Eurosport)
Berita Liga Jerman: Legenda Liverpool, Danny Murphy, mendukung kepindahan Harry Kane ke Bayern Munich pada bursa transfer musim panas tahun 2023 kali ini. Kane diboyong Bayern dari Tottenham Hotspur dengan nilai transfer lebih dari 100 juta pounds dan ia dikontrak selama empat tahun ke depan.
Jauh sebelum ia diresmikan sebagai pemain baru Bayern, Harry Kane memang telah dikabarkan ingin mencari tantangan baru bersama klub lain dan memperbesar peluangnya untuk meraih trofi. Di sepanjang karier profesionalnya bersama Tottenham Hotspur, Kane memang belum pernah meraih trofi, begitu juga dengan kariernya bersama Timnas Inggris yang juga nihil gelar.
“Harry Kane tidak pernah memiliki pengalaman itu (juara), jadi menurut saya tidak ada salahnya baginya untuk mengambil tantangan baru dengan bergabung bersama Bayern Munich, di mana dia mendapat peluang terbaik untuk mendapatkan medali yang pantas dia dapatkan, bukan hanya gelar domestik, tetapi juga Liga Champions,” ucap Danny Murphy, dinukil dari laman Daily Mail.
Bayern Munich menjadi klub dengan koleksi gelar juara Bundesliga terbanyak, bahkan mereka berhasil meraih trofi di kasta tertinggi Jerman itu dalam sebelas musim terakhir secara beruntun. Sementara itu, di Liga Champions Eropa mereka telah enam kali keluar sebagai juara, dengan trofi terakhirnya pada 2020 yang lalu.
Bersama Tottenham, ia telah kalah di final Piala Liga dan Liga Champions Eropa. Kemudian, bersama Timnas Inggris bomber berusia 30 tahun itu kalah di final Piala Eropa 2020.
Artikel Tag: Danny Murphy, Bayern Munich, Harry Kane