Kanal

Daniele De Rossi Akui Tak Puas dengan Performa AS Roma Kontra Napoli

Penulis: Rei Darius
29 Apr 2024, 20:27 WIB

Daniele De Rossi tetap syukuri hasil akhir kontra Napoli (Image: Getty)

Berita Liga Italia: Pelatih AS Roma, Daniele De Rossi, mengakui bahwa dirinya tidak puas dengan penampilan timnya ketika bermain imbang kontra Napoli, namun hasil ini tetap perlu disyukuri.

Giallorossi gagal memetik tiga poin penuh dalam lawatan ke Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (28/4) malam kemarin WIB, setelah bermain imbang dengan skor 2-2.

Tendangan penalti Paulo Dybala sempat membawa AS Roma unggul, namun Partenopei membalikkan skor melalui Matias Olivera dan penalti Victor Osimhen.

Kemudian, Tammy Abraham yang masuk dari bangku cadangan sukses menyamakan skor dalam situasi sepak pojok.

Sempat ada keraguan mengenai offside, namun VAR memastikan bahwa gol tersebut sah dan Roma pun terhindar dari kekalahan.

Daniele De Rossi mengakui bahwa anak-anak asuhannya tidak tampil sesuai dengan keinginan, namun dia tetap mensyukuri hasil akhir ini.

"Kami imbang, itu bukanlah hasil yang perlu diabaikan, namun juga bukan hasil atau performa yang kami inginkan. Napoli adalah tim yang sangat kuat, kami kurang tajam untuk saat ini, namun kami harus menjadi lebih pintar dan bersih ketika menangani bola," kata De Rossi kepada Sky Sport Italia.

"Dalam beberapa kali, Anda bisa mencuri bola dari Napoli, namun kemudian memberikannya kembali terlalu sering. Mereka punya banyak kans di babak pertama, namun kami bermain lebih baik pada babak kedua, namun kami harus bermain dengan lebih baik lagi," tandas sang pelatih berusia 40 tahun tersebut.

Artikel Tag: Daniele De Rossi, AS Roma, Napoli

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru