Kanal

Cedera Saat Latihan, Victor Osimhen Optimistis Pulih Kontra Fiorentina

Penulis: Rei Darius
07 Apr 2022, 20:45 WIB

Victor Osimhen yakin akan kembali bermain saat Napoli hadapi Fiorentina (Image: Getty)

Berita Liga Italia: Victor Osimhen berbicara dengan nada optimisme usai mengalami cedera dalam sesi latihan Napoli, yang membuatnya diragukan tampil kontra Fiorentina dalam laga akhir pekan ini.

Sang striker tim nasional Nigeria terpaksa meninggalkan lapangan secara prematur pada sesi latihan di hari Rabu (6/4) sore kemarin waktu setempat, dengan keterangan resmi dari pihak klub mengonfirmasi bahwa Osimhen mengalami cedera pada paha kaki kirinya.

Situasi ini pun membuat Osimhen dicemaskan absen ketika Partenopei menjamu Fiorentina untuk laga lanjutan Serie A di akhir pekan ini. Namun sang pemain berusia 23 tahun berusaha untuk meredakan kecemasan para fans lewat unggahan di media sosial.

"Kepada Neapolitan, sampai jumpa di hari Minggu," tulis Victor Osimhen dalam unggahannya di Instagram Story.

Mantan striker Lille ini telah memainkan peranan kunci untuk Napoli pada musim ini, dengan mencetak 15 gol dari 25 penampilan di semua ajang. Dia telah menghabiskan hampir dua bulan di ruang perawatan pada musim ini karena mengalami cedera tulang pipi, yang membuatnya harus bermain dengan topeng pelindung pada saat ini.

Napoli akan sangat membutuhkan kontribusinya hingga musim ini berakhir, mengingat mereka hanya terpaut satu poin dari pimpinan klasemen AC Milan dalam perburuan gelar Scudetto.

Jika berhasil untuk menjadi juara, maka itu akan menjadi gelar juara Serie A pertama bagi kubu Campania sejak musim 1989/1990 silam, ketika Diego Armando Maradona masih aktif bermain untuk mereka.

Artikel Tag: Victor Osimhen, Napoli, Fiorentina, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru