Kanal

Carlos Sainz Akui Diminta Ferrari untuk Bantu Leclerc di Abu Dhabi

Penulis: Abdi Ardiansyah
29 Nov 2022, 01:00 WIB

Carlos Sainz

Berita F1: Ferrari memperingatkan Carlos Sainz agar ia mengutamakan kepentingan tim di Yas Marina, yakni membuat Chares Leclerc menjadi runner-up F1 2022.

Ferrari ternyata memiliki cerita unik sebelum kejuaraan F1 2022 berakhir. Apalagi sebelum seri penutup, GP Abu Dhabi, Charles Leclerc tengah memperebutkan posisi kedua di klasemen pebalap dengan Sergio Perez.

Dalam balapan tersebut Max Verstappen menjadi yang pertama melewati garis finis. Sedangkan podium kedua serta ketiga masing-masing ditempati oleh Leclerc dan Perez. Hasil di Yas Marina mengatarkannya untuk menjadi runner-up tahun ini.

Raihan Leclerc tak terlepas dari taktik cerdas serta bantuan Carlos Sainz. Pria asal Spanyol tersebut rela mengesampingkan urusan pribadi demi kepentingan tim dan sang rekan.

"Saya pikir kami bekerja sebagai sebuah tim. Sebelum start, saya diberi instruksi tegas untuk tidak bertarung dengan Charles di lap pertama atau jika kami berada di sampingnya saat pit stop," ungkap Sainz dikutip dari Motorsport.com.

Team order Ferrari di GP Abu Dhabi pun berakhir manis bagi Charles Leclerc. Sainz tentu saja ikut senang dan memberikan ucapan selamat. Leclerc dinilai pantas mendapatkannya karena tampil begitu kompetitif dengan jet darat F1-75.

"Kami menjalani akhir pekan yang baik dan saya senang untuknya. Sejujurnya, saya kira Charles layak mendapatkan tempat kedua," tutur Sainz.

"Dia telah mengendarai mobil generasi baru dengan sangat baik sepanjang tahun. Dia sangat ahli dalam hal itu dan saya harus beradaptasi dan mengubah gaya mengemudi saya untuk mengimbanginya.”

"Saya hanya bisa mengucapkan selamat kepada Charles, ia sangat bagus tahun ini dan ia layak berada di urutan kedua di depan Sergio,” jelasnya.

Carlos Sainz sendiri merebut peringkat kelima di klasemen akhir pebalap. Pria berusia 28 tahun itu mengalahkan bintang Mercedes, Lewis Hamilton.

Artikel Tag: gp abu dhabi, Carlos Sainz, Ferrari, Charles Leclerc, F1 2022

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru