Kanal

Bernardo Silva, Sosok Pemain Kesayangan Guardiola

Penulis: Demos Why
20 Feb 2019, 21:06 WIB

Bernardo Silva (Tom Flathers/Man City via Getty Images)

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengaku sangat senang bisa memiliki pemain seperti Bernardo Silva di dalam skuat yang kini dia pimpin. Bagi Guardiola, Bernardo merupakan sosok pemain serbabisa dan mengklaimnya sebagai pemain terbaik di Premier League musim ini.

Pada musim ini, Bernardo sukses menjelma menjadi sosok pemain yang sangat penting di skuat utama Manchester City. Pasalnya pesepakbola asal Portugal itu kerap menjadi pilihan utama Guardiola di setiap laga yang dihadapi. Bernardo sendiri hanya menepi jika dirinya memang dibekap cedera atau membutuhkan istirahat usai melalui jadwal yang padat.

Bernardo nyatanya bukanlah pemain yang rajin membobol gawang lawan atau sosok pemain bintang yang bisa mencuri perhatian lawannya. Hanya saja Bernardo dikenal sebagai sosok gelandang pekerja keras yang rela melakukan apapun demi tim, termasuk tampil apik di semua posisi yang dipercayakan kepadanya.

Tak heran jika performa Bernardo mendapatkan pujian setinggi langit dari Guardiola.

"Dia [Bernardo Silva] adalah orang yang menyenangkan. Dia tidak pernah menunjukkan wajah buruk. Dia adalah pria yang sangat dicintai di ruang ganti," ujar Guardiola dilansir dari laman resmi klub.

"Dia sangat bertalenta, dia bisa bermain di tiga atau empat posisi."

"Saya pikir, musim ini dia adalah salah satu pemain terbaik di Premier League. Dia adalah sukacita untuk pelatih. Saya beruntung memiliki Bernardo di tangan saya, di setiap sesi latihan, dan di setiap pertandingan."

"Saya mencintai dia. Sesederhana itu," pungkasnya.

Artikel Tag: Pep Guardiola, Benardo Silva, Manchester City

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru