Kanal

Zuxxy Bongkar Kekurangan Bigetron RA Saat Grand Final PMPL ID Fall 2022

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
15 Sep 2022, 17:00 WIB

Zuxxy (kanan) dalam Talkshow Bigetalk via Bigetron TV

Berita Esports: Divisi PUBG Mobile pria Bigetron Esports, Bigetron Red Aliens (Bigetron RA), gagal memenuhi target menjadi juara di PMPL ID Fall 2022. Salah satu punggawa Alien Merah yaitu Zuxxy, membeberkan kekurangan timnya itu saat babak grand final.

Kans Bigetron RA merebut trofi sebenarnya terlihat pada hari pertama grand final PMPL ID Fall 2022 dengan keberhasilan memuncaki klasemen. Sayangnya, performa mereka merosot di dua hari tersisa dan akhirnya menyelesaikan turnamen di urutan keenam klasemen akhir.

Dilansir dari RevivaL TV, menurut Zuxxy faktor pengambilan keputusan menjadi kekurangan Bigetron RA di grand final PMPL ID Fall 2022. Hal ini diungkapkan langsung olehnya dalam konten talkshow Bigetalk di YouTube Bigetron TV.

"Lebih ke decision sih mungkin decision kita. decision terus kayak play style kita gitu, mungkin kita harus ngubah play style kita nih," ucap kembaran Luxxy itu dikutip dari RevivaL TV.

"Maksudnya kan kalau tim gua kan bisa aja main kaya gimana pun bisa gitu, bisa main barbar, bisa main defensif, atau bisa main pasif banget, bisa semua gitu. Mungkin kita harus nerapin kita tuh mau main kayak gimana," tambahnya.

Tatkala ditanya lebih rinci dalam talkshow itu, Zuxxy memberikan jawaban dengan menggambarkan situasi di dalam pertandingan.

"Misalnya ketemu orang nih terus perang, terus itu kayak antara kita mau perang atau cabut. Soalnya kan kalau misalnya kita perang pun kan kita belum tentu, belum tentu apa ya, kita pede menang cuma kayak setelah itu kita bakal ke mana gitu. Kita kan gatau ada third party atau gimana," ujar dia.

Selain pengambilan keputusan, pemilik nama asli Made Bagas Pramudita tersebut juga mengeluhkan perihal rotasi pemain yang beberapa kali dilakukan saat grand final PMPL ID Fall 2022.

Artikel Tag: Zuxxy, Bigetron RA, PMPL ID Fall Split 2022

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru