Kanal

Turnamen FFML Season 7 Segera Bergulir, Hadirkan Format Anyar

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
21 Des 2022, 02:00 WIB

Logo FFML Season 7 via Garena

Berita Esports: Garena akan menyelenggarakan turnamen Free Fire Master League (FFML) Season 7 pada 2023 mendatang. Musim ketujuh tersebut akan berlangsung dengan format baru yang membuka kesempatan bagi tim-tim di Indonesia bersaing dan maju ke kasta tertinggi esports Free Fire Indonesia.

Setelah menggunakan format dua divisi yakni I dan II sejak FFML Season 3, Garena akan memberlakukan sistem regional based beberapa kota besar di Indonesia untuk FFML Season 7. Tur akan dimulai dengan fase Qualifier yang pendaftarannya dibuka pada 26 Desember 2022 - 8 Januari 2023.

Regional Qualifier bakal menyajikan persaingan dari para tim di berbagai daerah dan enam kota besar di tanah air. Bandung, Jakarta, Medan, Solo, Surabaya, serta Makassar adalah kota-kota yang terdaftar.

Para tim kontestan fase Qualifier akan bersaing di The Arena Mode pada 8 Januari 2023. Sebanyak 144 tim terbaik diambil dari sana untuk lanjut ke Quarter Final Open Qualifier pada 14 Januari 2023.

Tim yang lolos nantinya bakal dibagi menjadi 12 grup demi berebut tiket ke Final Qualifier pada 15 Januari 2023, dengan enam tim terbaik kemudian berhak lolos ke FFML Qualifier Phase 1. Pasca melalui Phase 1, para tim akan melewati Phase 2 hingga 4 untuk bisa berkompetisi di main event FFML Season 7.

Berikut di bawah ini dapat dilihat info seputar format baru tersebut:

Mengutip Esports.ID, diterapkannya format kualifikasi terbuka memungkinkan para penggemar akan melihat tim atau pemain baru di turnamen Free Fire Master League.

FFML adalah liga major profesional Free Fire yang dirilis oleh sang developer dan publisher, Garena, sejak tahun 2020 (Season 1). Turnamen ini berhasil sebagai kancah kancah kompetitif yang menjadi strata mulai dari nasional menuju regional sampai internasional.

Artikel Tag: FFML Season 7, Garena, Free Fire Esports

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru