Kanal

Timnas Basket Putri Perpanjang Nafas di Asian Games

Penulis: Senja Hanan
02 Okt 2023, 19:38 WIB

Timnas Basket Putri Perpanjang Nafas di Asian Games

Berita Basket Indonesia: Timnas Basket Putri Indonesia menang atas Mongolia dengan skor 69-64, pada hari Minggu (1/10) waktu setempat. Hasil yang bikin perjalanan timnas putri masih belum terhenti di Asian Games 2022.

Dalam pertandingan melawan Mongolia itu, Timnas basket putri juga nyaris kalah. Tetapi mereka bisa mengambil momentum di empat menit terakhir. Timnas putria unggul 24-16 di kuarter keempat, yang membuat mereka bisa menang dengan margin lima angka.

"Kami berhasil mengamankan satu kemenangan. Meski demikian saya tidak sepenuhnya bangga atas permainan tim hari ini," kata penanggung jawab timnas putri Christopher Tanuwidjaja.

"Kami tampil dengan tekanan terlalu berat untuk kami sendiri. Hanya beberapa pemain, kurang dari lima orang, yang memang siap main untuk menang sejak awal. Sisanya main dengan beban. Kami baru main lepas di kuarter keempat."

Perjalanan timnas putri masih berlanjut, karena mereka lolos ke perempat final Asian Games Hangzhou dengan status peringkat ketiga terbaik kedua. Indonesia tepat berada pada posisi ke delapan. Mereka memiliki selisih poin (-64) lebih sedikit daripada Hongkong (-94). Sedangkan Taiwan berada di posisi ketujuh dengan selisih -38. Ketiga tim tersebut sama-sama mengoleksi 4 poin dengan rekor 1-2.

"Terlepas dari hasil pertandingan hari ini, seharusnya dari hitungan kami, Indonesia sudah masuk ke Perempat Final karena termasuk dalam kriteria dua tim posisi ketiga terbaik dari seluruh grup, yang mana sesuai aturan yang berlaku dalam Technical Handbook Basketball Asian Games 2022.

Sementara setelah digelar drawing, maka timnas putri Indonesia dipastikan berhadapan dengan Jepang, pada hari Senin (2/10) malam. Ini bukan lawan mudah, mengingat Jepang menjadi unggulan pertama dengan selisih poin +171 dari Cina dan Korea Selatan.

Artikel Tag: Asian Games 2022, Timnas Basket Putri Indonesia

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru