Kanal

Teco tak Merasa Diuntungkan Atas Absennya Pilar Persebaya

Penulis: Dayat Huri
16 Mei 2019, 07:30 WIB

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco/foto dok Bali United

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco menilai absennya beberapa pemain Persebaya Surabaya tidak akan memberikan keuntungan terhadap timnya kala melakoni pertama Liga 1 Indonesia 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (16/5).

Pada pertandingan nanti, tim tamu Persebaya Surabaya memang dipastikan tidak bisa turun dengan kekuatan terbaiknya. Sebanyak lima pemain pilar tim berjuluk Bajul Ijo itu harus absen karena berbagai asal.

Diantara pemain yang harus absen tersebut adalah, penyerang asing Amido Balde yang proses administrasinya belum tuntas. Selanjutnya ada nama Otavio Dutra, Nelson Alom, Misbakus Solikin, dan Oktafianus Fernando juga tak bisa berlaga karena cedera yang dialaminya.

Menanggapi situasi yang tak terlalu menguntungkan bagi Persebaya Surabaya itu, Stefano Cugurra Teco menilai calon lawannya tersebut tetaplah tim kuat yang dihuni para pemain berkualitas.

"Mengenai pemain Persebaya yang cedera, saya rasa itu bukan jadi keuntungan buat kami. Cedera dalama sepak bola merupakan hal yang sangat biasa. Kami juga ada beberapa pemain yang cedera. Setiap tim tidak hanya mengontrak 11 pemain. Ketika ada yang cedera, tentu ada pemain lain yang siap menggantikan," kata Teco seperti dilansir laman resmi Bali United.

Lebih lanjut, ia memastikan seluruh pemain Bali United sudah siap untuk melakoni pertandingan pertama nanti. Persiapan taktik dan strategi sudah disiapkannya untuk memastikan Fadil Sausu dan kawan-kawan siap tampil prima pada laga nanti.

"Persiapan kami cukup baik jelang pertandingan besok. Kami juga siap untuk memulai perjuangan di Liga 1. Begitu mendapat kepastian akan melawan Persebaya di pertandingan pertama, kami langsung melakukan persiapan. Para pemain benar-benar konsentrasi selama latihan," pungkas mantan pelatih Persija Jakarta itu mengakhiri.

Artikel Tag: Liga 1, Bali United, Persebaya Surabaya, Stefano Cugurra Teco

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru