Team Liquid Perbarui Kerjasama Dengan Marvel Entertainment
Hoodies Marvel version via esports insider
Berita Esports: Team Liquid secara resmi telah mengumumkan perbaruan kontrak kerjasamanya dengan Marvel Entertainment hingga tahun 2022 mendatang. Perbaruan kontrak tersebut juga bersamamaan dengan peluncuran koleksi Marvel Retro Team Liquid.
Berdasarkan laporan dari organisasi esports itu, perjanjian kerjasama akan mencakup peluncuran merchandise eksklusif terbaru dan konten kolabirasi, dengan rencana merilis satu lagi pakaian Marvel sebelum akhir tahun.
Co-CEO sekaligus pemilik tim, Steve Arhancet, mengungkapkan timnya bersemangat dengan kerjasama ini, karena kedua pihak dibangun dengan narasi yang menarik.
"Kami sangat bersemangat untuk melanjutkan kerjasama kami dengan Marvel. Kedua merek kami dibangun di sekitar narasi yang menarik: pahlawan, persaingan, kemenangan, dan bahkan mengatasi kesulitan," kata Steve Arhancet dilansir Esports Insider.
"Ada lebih banyak cerita lagi yang bisa kita bagikan bersama melalui pakaian khusus, konten asli, dan persembahan penggemar lainnya," sambung Steve.
Kerjasama Team Liquid dan Marvel Entertainement dimulai pertama kali di ajang Rift Rivals: North America vs Europe tahun 2019 yang lalu, saat tim League of Legends dari Team Liquid mengenakan jersey yang terinspirasi dari salah satu tokoh Marvel, Captain America, yang menampilkan logo tim dan logo Avengers.
Kemitraan ini juga adalah yang pertama untuk Marvel pada bidang esports, sekaligus salah satu aktivasi merek hiburan pertama dalam esports. Kolaborasi ini telah menghasilkan pakaian mulai dari karakter X-Men, Spider-Man, hingga Black Widow.
Sejak usaha pertama di bidang esports bersama Tim Liquid, Marvel Entertainment telah bermitra dengan organisasi Australia Chiefs Esports Club, dan baru-baru ini bekerjasama dengan ESL untuk menggelar event esports pada perilisan Marvel Super War.
Artikel Tag: Team Liquid, Marvel Entertainment, Esports, Captain America