Kanal

Supercell Umumkan Perubahan Keseimbangan Clash Royale Season 17

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
01 Nov 2020, 19:45 WIB

Clash Royal Clan Wars via Supercell

Berita Esports: Supercell resmi mengumumkan perubahan keseimbangan untuk game Clash Royale Season 17 hari ini, Minggu (1/11) waktu Indonesia.

Perubahan keseimbangan ini akan berlaku pada 3 November mendatang, setelah Clash Royale sesason 16 berakhir. Elite Barbarians dan Graveyard telah dibuat ulang. Lalu, Mini Pekka dan Tombstone telah di-buff, sementara Electro Wizard dan Sparky juga telah di-nerf.

Elite Barbarians mengalami perubahan pada sisi speed (very fast to fast), hit speed (1.7 seconds to 1.5 seconds), hit points (970 to 1110), damage (301 to 318), dan DPS (177 to 122). Sementara Graveyard merubah minimum Skeleton spawn (radius 3.0 to 3.5), yang membuat skeleton akan muncul lebih dekat ke tepi lokasi tempat kartu muncul.

Selain itu perubahan Mini Pekka adalah pada hit speed (1.8 seconds to 1.7 seconds), hit points pada Tombstone (422 to 440), damage pada Electro Wizard (96x2 to 93x2), dan perubahan pada Sparky adalah first hit-nya (0.5 seconds to one seconds).

Clash Royale pada musim ke-17 ini memiliki judul Treasures of the Old King. Game tersebut akan resmi dirilis pada 2 November mendatang, dengan perubahan keseimbangan ini akan hadir satu hari usai perilisan tersebut. Kartu yang ditingkan untuk musim ini adalah Royal Ghost dan juga Electro Giant.

Selain itu, pada musim 17 nanti akan memperkenalkan tampilan menara semi-transparan pertama dari Clash Royale, yang akan dapat dibuka di tingkat 10 dari Pass Royale.

Musim ini juga akan memperkenalkan tampilan menara semi-transparan pertama dari game tersebut. Itu akan dapat dibuka di tingkat 10 dari Pass Royale.

Artikel Tag: Supercell, Clash Royale, Elite Barbarians, Clash Royale Season 17, Mini Pekka

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru