Kanal

Simeone Tuntut Dua Kemenangan Jelang Atletico Madrid vs Galatasaray

Penulis: Vina Enza
21 Jan 2026, 10:19 WIB

Diego Simeone

Berita Liga Champions: Pelatih Diego Simeone menuntut dua kemenangan dalam dua pertandingan terakhir Atletico Madrid di UCL, yang paling dekat adalah saat melawan tuan rumah Galatasaray di Istanbul di pertandingan yang akan berlangsung pada Rabu (21/01) malam waktu setempat.

Diego Simeone berbicara di hadapan awak media menjelang pertandingan tandang Atletico Madrid melawan Galatasaray di fase grup Liga Champions Rabu malam. Pelatih 55 tahun tersebut menegaskan bahwa timnya menginginkan poin maksimal dalam dua pertandingan tersisa.

“Kami harus memenangkan dua pertandingan itu, satu imbang dan satu kemenangan tidak cukup,”ujar Simeone seperti dikutip Into The Calderon di mana Los Rojiblancos memiliki peluang bagus untuk lolos otomatis ke delapan besar.

“Ada beberapa tim yang sangat kuat, dengan banyak tim penting dalam grup ini. Untuk menghindari playoff, ini sulit bagi semua orang karena ini sangat ketat. Tim lain akan menang dan tuntutannya akan sangat tinggi di antara delapan tim teratas.”

Selanjutnya Cholo ditanyakan tentang pelajaran apa yang diperolehnya setelah kemenangan di Eindhoven.

“Tidak ada dua pertandingan yang sama. Saat itu PSV sedang dalam performa yang sangat bagus. Galatasaray adalah tim yang sangat enerjik dan akan menuntut penampilan terbaik dari kami,”ujarnya.

Kemudian ia mengungkapkan apa yang diharapkan di pertandingan melawan wakil Turki tersebut.

“Lawan memiliki sejumlah penyerang yang sangat bagus. (Victor) Oshimen telah kembali, mereka juga mempunyai dua winger yang tampil luar biasa, (Ilkay) Gundogan di lini tengah yang kami tahu dia adalah pemain papan atas. Saya melihat tim yang sangat kompetitif, dan kami akan berusaha untuk mengalahkan mereka.”

Artikel Tag: Simeone, Atletico Madrid, Galatasaray

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru