Simeone Klaim Atletico Madrid Berada di Jalur Yang Tepat Usai Imbang
Diego Simeone
Berita Liga Champions: Pelatih Diego Simeone mengklaim bahwa Atletico Madrid berada di jalur yang tepat meski gagal menang dan hanya berhasil imbang 1-1 melawan Galatasaray di Rams Park Rabu (21/01) malam waktu setempat. Hasil tersebut membuat peluang mereka lolos otomatis ke babak 16 besar memudar.
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone tampak kecewa setelah timnya ditahan imbang 1-1 oleh tuan rumah Galatasaray di Istanbul Rabu malam. Itu artinya mereka kehilangan kendali dalam usaha mereka untuk finis di delapan besar klasemen fase grup Liga Champions.
Meski demikian Cholo berusaha mengambil sisi positif dari penampilan Los Rojiblancos di RAMS Park.
“Apa yang kami lihat adalah babak pertama yang spektakuler, menciptakan peluang, serangan terus menerus, permainan yang tidak bisa rampungkan seperti seharusnya. Kami unggul dan mereka menyeimbangkan kedudukan saat seharusnya bisa mengamankan kemenangan,”ujarnya seperti dikutip Into The Calderon.
“Di babak kedua mereka menempatkan lima pemain di belakang dan lebih nyaman, mereka juga menciptakan peluang dan bisa saja menang di menit akhir, namun Marcos menyelamatkan kami.
“Menurut saya kami telah bermain luar biasa, kami bisa memenangkannya, tapi ketajaman adalah hal penting dan semoga kami bisa mendapatkannya kembali.”
Simeone selanjutnya mengomentari timnya yang kesulitan mencetak gol meski menciptakan banyak peluang di laga tersebut.
“Satu-satunya cara adalah menciptakan peluang mencetak gol. Menjadi tajam menjadi pembeda. Kami telah melihat banyak tim saat mereka mencetak gol akan membuat perbedaan. Kami berada di jalur yang tepat. Saya tegaskan bahwa kami akan memenangkan pertandingan tanpa harus banyak melakukan banyak percobaan mencetak gol.”
Pelatih asal Argentina tersebut kemudian memberikan penilaian terhadap penampilan timnya.
“Hebat, para pemain bermain spektakuler. Gol pembuka adalah gol yang luar biasa. Sebagai pelatih, saya tidak melihat cara lain selain terus menekankan untuk menciptakan peluang, keberuntungan, dan ketegasan dari semua orang, bukan hanya Griezmann, Sorloth, dan Julián.”
Menurut Cholo timnya layak hanya mendapatkan satu poin karena tidak bisa memanfaatkan peluang untuk mencetak gol.
“Saya tidak terpaku pada poin. Anda mendapatkan apa yang pantas Anda dapatkan, dan hari ini kami hanya pantas mendapatkan satu poin karena kami tidak mampu memanfaatkan peluang mencetak gol yang kami miliki. Saya pergi dengan perasaan bahwa tim bermain dengan baik dan kami tidak akan lengah, tetapi untuk mencetak gol, semua orang harus meningkatkan performa.”
Artikel Tag: Simeone, Atletico Madrid, Galatasaray