Kanal

Simak! Berikut Daftar Cabor Esports di SEA Games Kamboja 2023

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
02 Jan 2023, 18:45 WIB

SEA Games 2023 Kamboja via ONE Esports

Berita Esports: Pesta olahraga tahunan se-Asia Tenggara, SEA Games Kamboja 2023, akan diselenggarakan pada pertengahan tahun 2023. Esports kembali menjadi salah satu cabang olahraga (cabor) yang bakal dilagakan di SEA Games.

Berdasarkan laman Facebook Federasi Esports Kamboja dilansir dari ONE Esports, cabor esports SEA Games 2023 Kamboja mempertandingkan sembilan nomor pertandingan. Finalisasi nomor pertandingan itu dilakukan sepanjang bulan Desember 2022.

Dari nomor-nomor yang ada, VALORANT menjadi pembeda dalam gelaran SEA Games kali ini. Game besutan Riot Games itu resmi menggantikan League of Legends: Wild Rift (Wanita) yang dilepas tanpa kejelasan penyebabnya oleh panitia.

Perkembangan kancah VALORANT di Asia Tenggara memang sangat pesat dan cukup mencuri perhatian publik. Alhasil bukan kejutan mereka dipilih sebagai pengganti League of Legends: Wild Rift (Wanita).

Ada juga nomor lainnya yaitu AK2 sejenis game FPS seperti Cross Fire yang turut kembali dipilih untuk dilagakan.

Selengkapnya, inilah daftar cabor esports yang akan dipertandingkan pada ajang SEA Games Kamboja 2023:

1. AK2 (PC) - Pria

2. AK2 (PC) - Wanita

3. PUBG Mobile - Solo

4. PUBG Mobile - Squad/Team

5. Mobile Legends: Bang Bang - Pria

6. Mobile Legends: Bang Bang - Wanita

7. League of Legends: Wild Rift - Pria

8. VALORANT - Pria

9. Cross Fire - Pria

Digelar di pertengahan tahun menandakan panitia penyelenggara tampaknya akan menggelar SEA Games 2023 Kamboja sesuai jadwal. Hal ini seiring kondisi pandemi Covid-19 yang mulai mereda.

Adapun tanggal pelaksanaan daripada rangkaian acara SEA Games edisi ke-32 tersebut masih bakal diumumkan di waktu mendatang.

Artikel Tag: SEA Games Kamboja

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru