Kanal

Siapkan Tawaran, Torino Bakal Uji Resolusi Milan Soal Pobega

Penulis: Nur Afifah
22 Mei 2022, 08:12 WIB

Tommaso Pobega (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: Torino dikabarkan akan mencoba menguji resolusi AC Milan dengan menyiapkan tawaran untuk mempertahankan Tommaso Pobega setelah masa pinjamannya berakhir.

Tuttosport menyebutkan dengan 11 juta euro atau Rp170 miliar yang akan dihemat dari pilihan mereka tidak membeli Josip Brekalo mengingat sang pemain telah menyampaikan kepada manajemen bahwa ia tidak ingin bertahan di klub setelah masa pinjamannya berakhir, Granata bakal memiliki lebih banyak dana yang tersedia untuk menjajal langkah serius untuk merekrut Pobega dari Rossoneri.

Surat kabar tersebut bahkan mengklaim bahwa Urbano Cairo dan manajemen Torino bakal mengajukan tawaran sebesar 15 juta euro atau Rp232 miliar, nominal yang mereka harap bisa membuat Paolo Maldini dan Ricky Massara setidaknya bersedia duduk bersama di meja negosiasi.

Mengingat gelandang 22 tahun tersebut merupakan produk jebolan akademi Rossoneri, penjualannya akan mendatangkan keuntungan modal murni yang bakal menyediakan ruang lebih jauh bagi klub untuk melakukan manuver di bursa transfer. Akan tetapi, keputusan terakhir bakal bergantung pada allenatore Stefano Pioli dan siapa yang ia inginkan di skuatnya musim depan.

Pobega sendiri tampil begitu impresif musim ini dalam masa pinjamannya bersama Granata musim ini hingga membuat klub Turin tersebut tergoda mempertahankannya. Akan tetapi, Milan tampaknya sudah memiliki rencana untuk pemain internasional Italia tersebut di skuat mereka musim depan, terlebih manajemen bakal kehilangan Franck Kessie dan Tiemoue Bakayoko.

Artikel Tag: Pobega, Milan, Torino

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru