Kanal

Sandro Tonali: Sambutan Milanisti Akan Terkenang Selamanya

Penulis: Uphit Kratos
22 Sep 2023, 01:30 WIB

Sandro Tonali

Berita Liga Champions: Gelandang Newcastle United, Sandro Tonali mengakui kembalinya dia ke San Siro dan sambutan Milanisti merupakan hal yang akan selalu dikenangnya.

Sang pemain dijual ke Newcastle United di musim panas lalu dengan harga mencapai nilai 80 juta Euro, termasuk sejumlah tambahan, dan telah mengawali kariernya di Premier League dengan cukup baik.

Dia kembali ke San Siro malam ini sebagai pemain lawan dan mendapat sambutan hangat dari para penggemar, termasuk nyanyian selama pemanasan dan terutama saat dia digantikan dengan tepuk tangan meriah.

"Saya akan membawa pelukan San Siro ini untuk waktu yang sangat lama. Itu adalah sesuatu yang akan saya kenang selamanya," kata Tonali kepada Sky Sport Italia.

“Anda berharap itu akan luar biasa, tetapi ketika Anda berada di sana, itu berbeda. Hari pertandingan berlalu begitu cepat, namun saya mencoba untuk menikmati setiap menitnya. Saya tidak bisa menutupi hasrat saya untuk Milan.

“Saya tidak menyamarkannya saat masih di Brescia, atau saat bermain untuk Milan, dan saya tidak akan melakukannya saat berada di Newcastle. Tidak mungkin atau tidak pantas untuk menyembunyikan hasrat ini."

Meski hanya memiliki satu tembakan tepat sasaran dari delapan percobaan yang dilakukan the Magpies, Newcastle tetap pulang dari San Siro dengan satu poin dalam hasil imbang 0-0. Bagi rossoneri sendiri, ini merupakan hasil yang mengecewakan.

Artikel Tag: Sandro Tonali, Newcastle United

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru