Sandro Tonali DIminati Juventus, sang Agen Buka Suara
Sandro Tonali kembali dikaitkan dengan Juventus (Image: Getty)
Berita Transfer: Beppe Riso, agen yang mewakili gelandang timnas Italia dan Newcastle United, Sandro Tonali, buka suara soal kabar ketertarikan Juventus kepada kliennya.
Juventus sudah membahas soal rencana di bursa transfer musim panas, meski jendela transfer di musim dingin baru saja ditutup pada pekan lalu.
Menurut kabar dari Calciomercato, dua incaran Bianconeri di musim panas nanti adalah Sandro Tonali dan Victor Osimhen.
Tonali menciptakan sensasi pada musim panas 2023 lalu, ketika memilih Newcastle United sebagai pelabuhannya dan meninggalkan AC Milan.
Meski dihukum setahun akibat keterlibatannya dalam judi, sang gelandang timnas Italia langsung menebusnya di musim ini.
Dia tampil 29 kali di semua ajang pada musim ini, selagi mencetak tiga gol dan memberikan dua assist.
Kabar Tonali kembali ke Italia, khususnya Juve yang kembali meminatinya, kembali mencuat belakangan, namun agen Beppe Riso mengingatkan bahwa bayarannya kini sudah tinggi.
Menurutnya, klub-klub Italia akan kesulitan untuk memenuhi upahnya dan juga harga transfernya.
"Dia adalah salah satu gelandang terbaik di dunia. Dia punya harga yang sulit dipenuhi oleh klub-klub Italia. Saya kira dia akan memiliki karier yang jauh dari Serie A," kata Riso, dilansir dari laporan jurnalis Fabrizio Romano.
Newcastle membayar mahar senilai 70 juta euro untuk membawa Tonali dari AC Milan pada musim panas 2023 lalu.
Sang pemain berusia 24 tahun kini masih terikat kontrak hingga musim panas 2028 bersama klub berjuluk The Magpies tersebut.
Artikel Tag: Sandro Tonali, Juventus, Newcastle United