Kanal

Salip Squid Game, Arcane Duduki Peringkat Pertama di Netflix

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
09 Nov 2021, 17:00 WIB

Arcane Serial Animasi League of Legends via Riot Games

Berita Esports: Serial animasi Arcane langsung meraih kesuksesan pada penayangan perdananya. Berdasarkan tweet dari League Charts, serial yang mengisahkan cerita dua champion League of Legends Jinx dan Vi itu menduduki peringkat pertama di Netflix Top 10, menyalip Squid Game.

Di situs web chart TV FlixPatrol, Arcane juga debut sebagai No.1 di 38 negara. Berita ini muncul kurang dari dua bulan setelah Squid Game, serial yang dilklaim Netflix sebagai "seri terbesar yang pernah diluncurkan sepanjang masa" dirilis.

Mengutip Inven Global, Squid Game sangat populer di China. Menurut laporan Bloomberg, serial ini mendapat respons yang sangat positif di China, disaksikan 130 juta penonton hanya dalam beberapa jam dan paling banyak dicari di situs streaming Tencent".

Arcane dirilis untuk merayakan ulang tahun ke-10 League of Legends. Serial ini terkenal karena animasinya berkualitas tinggi dan akting suara yang kuat dari para pengisi suaranya seperti Hailee Steinfeld, Ella Purnel, dan Kevin Alejandro. Animasi ditangani oleh studio Prancis Fortiche Production.

Riot Games juga gencar dalam mempromosikan serial animasi game MOBA populer tersebut. Strategi termasuk acara promosi dalam game Riot, kolaborasi dengan game lain seperti PUBG Mobile dan Fortnite, serta pemutaran perdana langsung dan kampanye iklan di Los Angeles. Episode pertama disiarkan di Twitch, memungkinkan konten kreator untuk co-stream episode pertama dari serial.

Ini bukan pertama kalinya developer game PC besar memperluas IP mereka ke streaming. Serial animasi League of Legends dari Riot Games itu hadir selang bebarapa bulan pasca perilisan serial animasi Valve, Dota: Dragon's Blood.

Sejauh ini, Arcane telah mendapat ulasan yang lebih positif secara keseluruhan, misalnya IMDb memberikan seri ini 9,4/10 dibandingkan dengan 8/10 untuk Dota: Dragon's Blood.

Artikel Tag: Arcane, Squid Game, Netflix, League of Legends

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru