Puji Luis Enrique, Fabio Capello Peringatkan Inter Milan
Luis Enrique via gettyimages
Berita Liga Champions: Fabio Capello kembali membuat pernyataan tajam jelang final Liga Champions antara Inter Milan dan PSG. Mantan pelatih tim-tim besar Italia seperti Milan, Roma, dan Juventus ini mengkritik keras pelatih Barcelona, Hansi Flick, atas strategi yang diterapkannya saat leg kedua semifinal melawan Inter Milan.
Barcelona sempat unggul 3-2 di leg kedua, namun gagal mempertahankan keunggulan dan harus menyerah setelah Francesco Acerbi mencetak gol penyeimbang dramatis yang membuat laga berlanjut ke babak tambahan. Inter mampu membuat satu gol tambahan dan lolos ke final dengan agregat 7-6.
Capello menyebut pendekatan Flick pada menit-menit akhir pertandingan sebagai tindakan yang arogan, dan membandingkannya dengan kecermatan Simone Inzaghi.
"Inzaghi cerdas dalam memanfaatkan peluang, sementara Flick agak sombong saat terus bermain satu lawan satu," kata Fabio Capello kepada La Gazzetta dello Sport.
Berbeda dengan kritiknya terhadap Flick, Capello justru tak segan memberi pujian tinggi kepada pelatih PSG, Luis Enrique.
Sebagai pelatih yang pernah mengangkat trofi Liga Champions bersama Milan pada musim 1993-94, Capello tahu betul tekanan dan kebutuhan untuk mempersiapkan diri secara matang di laga besar. Ia juga memberikan peringatan khusus kepada Inter terkait ancaman dari PSG.
"Luis Enrique adalah pelatih yang sangat siap dan telah membentuk tim berdasarkan gaya bermainnya," ujarnya.
"Tim Luis Enrique sangat seimbang dan memiliki lini tengah yang sangat kuat. Mereka tidak terlalu kuat secara fisik, tetapi mereka memiliki dinamisme dan kesadaran taktis yang sangat baik.
"Mereka langsung menekan, mencoba merebut bola kembali, meski kemarin mereka tampak sedikit tak tenang dengan tekanan Arsenal."
Artikel Tag: Luis Enrique, Fabio Capello, Inter Milan