Kanal

PMPL SEA Fall 2022 Week 1: Tim Thailand Mendominasi Papan Atas

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
03 Okt 2022, 17:30 WIB

FaZe Clan Menangkan Week 1 PMPL SEA Fall 2022 via PUBG Mobile

Berita Esports: Pekan pertama PMPL SEA Fall 2022 resmi berakhir setelah hari kelima digelar pada Minggu (2/10). Tim Thailand menunjukan dominasi dengan semua enam tim perwakilannya menempati enam besar klasemen keseluruhan.

Dari keenam tim Thailand, FaZe Clan yang mendominasi PMPL SEA Fall 2022 pekan ini. TonyK cs menduduki posisi puncak klasemen dengan 245 poin, 108 eliminasi, dan empat winner-winner chicken dinner (WWCD).

Kemudian secara berurutan wakil Thailand di urutan kedua hingga keenam adalah Vampire Esports (216 poin dan 101 eliminasi), Bacon Time (206 poin dan 97 eliminasi), TEM Entertainment (187 poin dan 92 eliminasi), The Infinity (182 poin dan 108 eliminasi), dan Buriram United 177 poin dan 79 eliminasi).

Skuad Vietnam, Shine Like Diamond, menyelesaikan secara meyakinkan dan berada di posisi ketujuh dengan 175 poin. Itu berbeda dengan Yodoo Alliance yang menempati posisi kedua di hari ketiga, melempem selama dua hari tersisa. Hasilnya, tim Malaysia ini finis di tangga kedelapan dengan 171 poin.

Sedangkan dua perwakilan Indonesia menempati papan tengah di pekan pertama. Alter Ego Limax sempat memimpin tabel hari pertama, tapi kehilangan ritmenya di hari-hari tersisa sehingga jatuh ke posisi 11 dengan 147 poin. Genesis Dogma GIDS, kampiun PMPL Indonesia, memiliki kinerja yang hangat sepanjang minggu dan menghuni urutan 12 dengan 140 poin.

Dalam seminggu ini, tim dengan penampilan terburuk ada DBD dari Malaysia dan BN United wakil Vietnam yang masing-masing finis di peringkat 19 dan 20. Kedua tim gagal mendapatkan momentum selama pekan pertama. DBD selesai dengan 77 poin, selagi BN United mengemas 72 poin.

Mengutip Sportskeeda, tersisa dua pekan lagi bagi 20 tim peserta PMPL SEA Fall 2022 berjuang untuk melanjutkan langkahnya ke babak selanjutnya, Grand Final.

Artikel Tag: PMPL SEA Fall 2022, FaZe Clan PUBG, Alter Ego Limax, Genesis Dogma GIDS

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru