Kanal

Persebaya Harus Bermain Cerdas di Markas Perseru BLFC

Penulis: Dayat Huri
20 Agu 2019, 13:30 WIB

Persebaya bertekad bangkit di markas Perseru Badak Lampung FC/foto dok Persebaya

Berita Liga 1 Indonesia: Caretaker Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro meminta skuatnya bermain cerdas kala menghadapi tuan rumah Perseru Badak Lampung FC di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Selasa (20/8) malam nanti.

Bejo Sugiantoro menyebut, kemenangan 0-1 yang didapat Perseru Badak Lampung FC di markas Bhayangakra FC pada laga terakhir membuat motivasi tim asuhan Milan Petrovic makin terangkat untuk bisa memetik tiga angka pada laga nanti.

"Mereka punya motivasi, karena di laga sebelumnya main di luar kandang bisa mencuri poin lawan Bhayangkara FC, itu yang perlu kami waspadai. Tetapi para pemain Persebaya tidak akan kalah motivasi di pertandingan besok," kata Bejo Sugiantoro seperti dilansir laman resmi Persebaya Surabaya.

"Saya memotivasi pemain untuk bekerja keras dengan cara bermain yang cerdas untuk meraih hasil yang maksimal. Kami bersama-sama akan berbuat yang terbaik untuk tim Persebaya," tambahnya.

Bejo mengatakan tim asal Kota Pahlawan ini tak gentar kendati tidak diperkuat stopper Hansamu Yama Pranata dan gelandang serang Damian Lizio. Hansamu masih menjalani sanksi dari Komdis PSSI, sementara Damian ditinggal karena kebutuhan strategi.

"Meski tanpa kedua pemain tersebut, kami akan fokus di pertandingan besok. Tim Persebaya tidak hanya bergantung dengan satu pemain saja. Siapapun yang menggantikan pastinya ingin memunculkan potensi pada dirinya untuk berbuat lebih pada pertandingan nanti," bebernya.

Kondisi serupa juga ditekankan Bejo untuk Oktafianus Fernando yang kemarin baru menjalani pemberkatan nikah. Namun dia enggan mengungkapkan Ofan, sapaan akrabnya, masuk starting eleven.

"Bisa masuk, bisa tidak. Yang pasti, kami akan menurunkan pemain terbaik untuk meraih hasil positif," ujar Bejo.

Artikel Tag: Liga 1, perseru badak lampung fc, Persebaya Surabaya, bejo sugiantoro

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru