Kanal

Perin Tegaskan Tekad Genoa Untuk Keluar dari Zona Degradasi

Penulis: Rheza Hendrian
14 Feb 2020, 10:10 WIB

Mattia Perin / via Getty Images

Berita Liga Italia: Mattia Perin mengatakan bahwa Genoa tengah berjuang untuk memperbaiki kelemahan mereka demi keluar dari zona degradasi musim ini.

Genoa memang tengah terpuruk dalam setahun terakhir. Setelah pada musim lalu hanya bisa mengakhiri Serie A di urutan ke-17, di musim ini posisi Rossoblu tak jauh-jauh dari pencapaian mereka musim lalu yakni dengan menghuni peringkat ke-18 klasemen sementara.

Dan Perin, yang pada Januari kemarin resmi kembali ke Genoa mengatakan kalau ia dan rekan-rekannya kini tengah berjuang keras untuk meloloskan tim keluar dari jeratan degradasi di akhir musim.

"Kami sedang bekerja untuk memperbaiki kekurangan kami," tutur eks penjaga gawang Juventus itu kepada Sky Sport Italia.

"Saat ini, sering sekali pemain tetap berada di atas lapangan latihan meski sesi latihan sendiri sebenarnya sudah selesai."

"Kami sadar bahwa kami bisa melakukan kinerja yang lebih baik dan kami ingin terus berjuang hingga akhir untuk mengejar target tim."

Penjaga gawang asal Italia itu lalu meminta rekan-rekan setimnya untuk fokus kepada diri mereka masing-masing dan tidak usah memikirkan posisi dua tim lain seperti Lecce maupun Genoa yang kebetulan sama-sama mengincar salvezza(istilah Italia untuk keluar dari posisi sulit).

"Ada tim lain yang kebetulan juga tengah berjuang untuk salvezza," lanjut Perin.

"Bukan cuma Genoa yang tengah berjuang. Ada juga SPAL, Brescia serta Lecce."

"Kami hanya perlu fokus pada diri kami sendiri dan tidak usah memikirkan tim lain. Sebaliknya, itu akan menjadi hal yang sia-sia karena hanya membuang-buang energi."

"Jika kami sukses mengerjakan tugas dengan baik, kami yakin bahwa kami mampu merangkak dari posisi yang kami tempati sekarang," tutup kiper berusia 27 tahun ini.

Artikel Tag: Mattia Perin, Genoa, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru