Kanal

Paul Pogba Divonis Empat Tahun, Massimiliano Allegri: Yang Rugi Sepak Bola

Penulis: Rei Darius
03 Mar 2024, 10:30 WIB

Paul Pogba divonis larangan bertanding selama empat tahun (Image: Getty)

Berita Liga Italia: Pelatih Massimiliano Allegri menegaskan bahwa Juventus bukan satu-satunya pihak yang dirugikan atas vonis larangan bertanding selama empat tahun untuk Paul Pogba, yang terjerat kasus doping.

Paul Pogba dinyatakan positif doping setelah ditemukan kadar testoteron yang melebihi batas dalam tes yang dilaksanakan setelah laga kontra Udinese pada Agustus 2023 lalu, ketika dirinya tidak dimainkan sama sekali.

Sang gelandang timnas Prancis sudah tidak bermain sejak September lalu, ketika kasus ini mencuat. Namun, vonis hukumannya baru tiba pada akhir Februari lalu.

Dengan kontrak yang masih berlaku hingga 2026, Juventus tentunya merugi karena mereka mengira Pogba akan menjadi salah satu pemain kunci yang akan membantu kebangkitan mereka ketika direkrut pada musim panas 2022 lalu.

Namun demikian, dengan vonis ini, pelatih Massimiliano Allegri merasa bahwa Juve bukanlah satu-satunya pihak yang dirugikan. Sebab, menurutnya, sepak bola merugi karena salah satu pemain bertalentanya tidak diperbolehkan main selama empat tahun, dan mungkin tidak akan pernah kembali setelah hukuman ini.

"Saya telah menuliskan pesan kepada Paul tentang apa yang terjadi. Dari segi kemanusiaan, saya sangat menyesal. Sepak bola kehilangan seorang pemain luar biasa, karena para pemain sepertinya sulit ditemukan," kata Allegri, dilansir dari Football-Italia.

Selagi masa depan dipertanyakan, masa depan Allegri sendiri pun tak menentu karena dia berpotensi didepak pada musim panas mendatang meski kontraknya masih berlaku hingga musim panas 2025.

"Saya masih belum berbicara dengan klub soal masa depan saya. Ini harus jelas di antara semua orang. Saya punya sisa kontrak setahun lagi dan kami masih memiliki tujuan untuk direngkuh. Ketika para direktur memutuskan bagaimana masa depan Juventus, maka mereka akan memberi tahu saya."

Artikel Tag: Paul Pogba, Juventus, Massimiliano Allegri

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru