Kanal

Ole Gunnar Solskjaer: Man United Sudah Tunjukkan Sisi Kejamnya

Penulis: Demos Why
03 Feb 2021, 10:50 WIB

Ole Gunnar Solskjaer (Foto: Matthew Peters/Manchester United)

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengklaim The Red Devils berhasil menunjukkan sisi kejamnya saat membantai Southampton dini hari tadi. Pada kesempatan yang sama, Ole juga mengungkap salah satu kunci keberhasilan timnya meraih kemenangan di laga itu.

Pada lanjutan pekan ke-22 Premier League, Manchester United meraih hasil yang sangat mengesankan. Pasalnya saat menjamu Southampton di Old Trafford, Rabu (3/1) dini hari WIB, MU berhasil mengalahkan tamunya dengan skor 9-0 berkat gol yang dicetak oleh brace Anthony Martial, Aaron Wan-Bissaka, Marcus Rashford, Edinson Cavani, Scott McTominay, Bruno Fernandes, Daniel James, dan bunuh diri Jan Bednarek.

Sesaat setelah laga usai, Ole Gunnar Solskjaer mengungkapkan kekaguman dirinya terhadap penampilan Man United di pertandingan tersebut. Solskjaer menyebut timnya telah menunjukkan sisi kejamnya dengan membantai The Saints tanpa belas kasihan.

"Mereka kejam, mereka memegang kendali," ujar Solskjaer dilansir dari Goal International.

"Harry Maguire, Victor Lindelof, David de Gea, Scott McTominay bermain sangat cepat pada setengah lapangan. Mereka ingin lebih dan lebih."

Pada kesempatan yang sama, Solskjaer juga mengungkap satu momen kunci yang berhasil dimanfaatkan timnya dengan baik untuk meraih kemenangan. Momen itu terjadi ketika The Saints harus tampil dengan sembilan pemain sejak menit kedua usai Alex Jankewitz dikartu merah akibat melanggar Scott McTominay.

"Ketika Anda bermain sepak bola, Anda harus memanfaatkannya sebaik mungkin," ujarnya melanjutkan.

"Saya menyukai rasa lapar dan sikap untuk melakukan hal yang benar, menjadi lebih baik, mempraktekkan kebiasaan baik, itulah satu-satunya cara untuk menjadi lebih baik," pungkasnya.

Artikel Tag: Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United, Southampton

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru