Kanal

Alex Marquez Nyaris Nyerah dari MotoGP, Gresini Racing Jadi Penyelamat

Penulis: Abdi Ardiansyah
07 Jan 2026, 10:09 WIB

Alex Marquez

Berita MotoGP: Karier Alex Marquez di MotoGP sempat berada di ujung tanduk. Jika bukan karena kepercayaan penuh dari Gresini Racing, adik Marc Marquez itu mungkin tak pernah menjalani musim terbaiknya.

Musim MotoGP 2025 menjadi titik balik terbesar dalam karier Alex Marquez. Di tengah dominasi sang kakak, Marc Marquez, Alex justru tampil konsisten dan menegaskan diri sebagai pembalap terbaik kedua di klasemen akhir.

Namun keberhasilan itu hampir tidak pernah terjadi. Bos Gresini Racing, Nadia Padovani, mengungkapkan bahwa Alex sempat berada dalam kondisi karier yang sangat genting sebelum bergabung dengan Gresini pada musim 2023.

Dalam wawancara dengan Moto.it, Padovani mengungkapkan bahwa Alex merasa masa depannya di MotoGP nyaris tertutup usai berpisah dengan LCR Honda. Gresini pun datang menawarkan kesempatan yang bisa dibilang sebagai penyelamat karier.

“Alex sendiri merasa bahwa jika pada 2023 kami tidak mengambilnya, dia bisa saja tertinggal dan kehilangan tempat di MotoGP,” ujar Padovani.

“Kami menaruh kepercayaan besar kepadanya, dan Alex juga percaya pada dirinya sendiri.”

Keputusan itu perlahan membuahkan hasil. Alex berkembang pesat, terutama setelah satu musim penuh berada satu lintasan dengan sang kakak. Menurut Padovani, kebersamaan itu memberi dampak besar pada kematangan balap Alex.

“Dia banyak belajar dengan mengamati Marc. Musim lalu dia tumbuh sangat besar, lalu tahun ini dia mampu menerapkan semua yang dipelajarinya. Hasilnya, musim yang luar biasa,” lanjut Padovani.

Statistik Alex pada MotoGP 2025 memperkuat pernyataan tersebut. Mengendarai motor Ducati spesifikasi lama, ia finis sebagai runner up kejuaraan dunia dengan koleksi tiga kemenangan grand prix, 12 podium, dan satu pole position. Catatan itu menjadikannya ancaman paling nyata bagi Marc di lintasan.

Keberhasilan tersebut membuat Ducati menghadiahi Alex motor spesifikasi pabrikan untuk musim berikutnya. Ini menjadi kali pertama sepanjang karier MotoGP-nya ia mendapatkan perlakuan setara pembalap tim utama.

Meski sempat muncul wacana memasangkan dua bersaudara Marquez dalam satu garasi tim pabrikan Ducati, sumber internal menyebut hal itu tidak diinginkan. Ducati menilai persaingan internal antara kakak beradik berpotensi mengganggu keseimbangan tim.

Kini Alex Marquez dipandang sebagai penantang utama dalam perebutan gelar MotoGP 2026. Dari nyaris tersingkir, ia justru berdiri di barisan terdepan. Semua berawal dari satu keputusan berani Gresini yang mengubah jalan hidupnya.

Artikel Tag: Alex Marquez, MotoGP 2026, Gresini Racing

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru