Mikel Arteta Komentari Gol Kai Havertz yang Dianulir VAR
Manajer Arsenal, Mikel Arteta. (Foto: Stuart MacFarlane/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Mikel Arteta menyebut keputusan VAR terkait handball yang menganulir gol kemenangan Arsenal melawan Aston Villa sebagai situasi "sulit", mengakui bahwa sudut pandang berbeda dapat menghasilkan interpretasi yang beragam.
Pada laga Ahad (19/1) dini hari WIB, Arsenal yang unggul dua gol lebih dulu akhirnya harus puas dengan hasil imbang setelah Aston Villa menyamakan kedudukan lewat gol di babak kedua dari Youri Tielemans dan Ollie Watkins.
The Gunners sempat merayakan gol kemenangan ketika tembakan Mikel Merino yang membentur Kai Havertz masuk ke gawang, tetapi VAR yang dipimpin John Brooks menganulir gol tersebut karena handball. Dalam wawancara dengan Sky Sports, Mikel Arteta menyampaikan frustrasi sekaligus pemahaman atas keputusan tersebut.
“Dari satu sudut terlihat seperti handball, tapi dari sudut lain tidak,” ujar Arteta. “Keputusan ini sulit karena ada begitu banyak emosi; Anda merayakan gol itu dan kemudian golnya dianulir. Ini tidak mudah.”
Hasil imbang ini membuat Arsenal kini terpaut enam poin dari pemuncak klasemen, Liverpool, yang meraih kemenangan 2-0 atas Brentford. Gol-gol kemenangan Liverpool dicetak oleh Darwin Nunez di masa tambahan waktu. Selain itu, Liverpool masih memiliki satu pertandingan di tangan, yang membuat posisi mereka semakin kuat dalam perburuan gelar Premier League.
Arteta mengakui bahwa kedalaman skuad Liverpool menjadi pembeda dalam persaingan di papan atas. “Ada beberapa momen [dalam perburuan gelar], tentu saja,” katanya. "[Liverpool] berhasil melakukan itu, mereka memasukkan pemain pengganti dan pemain pengganti memberikan dampak dan berhasil mengubah permainan.
“Di pihak kami, itu adalah kebalikannya meskipun setelah kebobolan dua gol dalam waktu yang sangat berdekatan, bahayanya adalah karena saya tahu bagaimana kondisi tim, bahwa kami bisa menurun karena fisik kami terkuras. Tiba-tiba tim menemukan semangat lain untuk kembali melaju dan menempatkan Aston Villa di kotak penalti mereka dan terus melaju dan terus melaju dan mencoba mencari gol yang pada akhirnya belum bisa kami cetak.”
Artikel Tag: Mikel Arteta, Kai Havertz, Arsenal, Aston Villa