Kanal

"Menganggur" di EVOS Legends, Vaanstrong Diturunkan ke EVOS Icon

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
08 Sep 2022, 22:30 WIB

Vaansteong Turun Ke MDL ID Season 6 via Esportsku.com

Berita Esports: EVOS Legends resmi menurunkan salah satu pemainnya yaitu Vincentsius "Vaanstrong" Ivan Adrainto ke MDL ID Season 6 untuk memperkuat EVOS Icon. Pengumuman ini disampaikan lewat unggahan media sosial milik organisasi pada Kamis (7/9).

Sejak bergabung ke EVOS Legends dari Aura Fire pada edisi MPL ID Season 8, sang pemain asal Surabaya memang belum menjadi pemain reguler sehingga lebih sering menghiasi bangku cadangan ketimbang ikut beraksi di Land of Dawn.

Tujuan tim berjuluk Macan Putih tersebut dengan mendatangkan Vaanstrong dari Aura Fire adalah untuk menjadi kompetitor Clover yang diplot sebagai goldlaner, sebelum akhirnya diberi peran lainnya yakni roamer untuk MPL ID Season 10.

Namun hingga rampungnya paruh musim pertama regular season MPL ID Season 10, Vaanstrong belum pernah mendapatkan kesempatan bermain di EVOS Legends. Ia belum mampu menarik perhatian dari staff kepelatihan tim, karena kesulitan menembus tim utama yang persaingannya cukup ketat.

Kini dengan diturunkan menuju EVOS Icon dan bermain di MDL ID Season 6, pemain yang memfavoritkan hero Granger, Karrie, dan Kimmy itu menyusul Ferxiic dan Bajan, yang sudah lebih dahulu dikirim turun membantu sang juara bertahan MDL Indonesia.

Mengutip SPIN Esports, hadirnya Vaanstrong diprediksi akan membuat EVOS Icon kian menyeramkan di MDL ID Season 6. Hingga pekan kelima hari ketiga musim reguler, Branz dan kawan-kawan juga menempati papan atas klasemen sementara yaitu peringkat kedua, tepat di bawah GPX.

Artikel Tag: Vaanstrong, EVOS Icon, EVOS Legends, MPL ID Season 10

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru