Kanal

Masuki Usia Pensiun, Olivier Giroud Bicara Soal Targetnya Saat Ini

Penulis: Rheza Hendrian
22 Nov 2023, 00:20 WIB

Olivier Giroud bicara soal targetnya sebagai pemain, di usianya yang telah memasuki masa pensiun / via AFP

Berita Sepakbola: Striker gaek AC Milan yaitu Olivier Giroud, angkat bicara mengenai targetnya sebagai pemain profesional di usianya yang semakin uzur.

Pada bulan September kemarin, Olivier Giroud genap berusia 37 tahun. Meski usianya sudah tergolong senja sebagai pemain, sang striker masih sangat diandalkan entah itu di AC Milan maupun Timnas Prancis.

Giroud di Milan merupakan top skor sementara tim di musim 2023/24 ini, dengan total koleksi 8 gol dari 15 laga yang dimainkannya.

Sementara bersama Timnas Prancis, Giroud baru saja mencetak brace pekan lalu saat Tim Ayam Jantan menang besar 14-0 atas Gibraltar di Kualifikasi Euro 2024.

Dalam wawancara dengan Le Journal du Dimanche, juara Piala Dunia 2018 itu ditanya soal target yang ingin dicapainya di saat periode kariernya sebagai pemain profesional hampir selesai.

Giroud menyebut dirinya ingin membawa Milan kembali menjuarai Serie A dan ikut berpartisipasi di Piala Eropa 2024 bersama Prancis.

"Saya ingin memenangkan bintang kedua, yaitu Scudetto. Ini tidak mudah tapi kami yakin bisa melakukannya," ucap Giroud.

"Sekarang saya ingin tampil bagus di Liga Champions, dan juga menjuarai Piala Eropa. Sepakbola adalah hidup saya dan saya ingin terus menekuni bidang ini."

Ketika ditanya saat pensiun nanti apakah Giroud bakal beralih profesi sebagai pelatih, mantan penyerang Chelsea ini mengatakan:

"Saya pikir saya tidak akan bekerja sebagai pelatih," sambung Giroud.

"Itu bukan yang saya mau sekarang dan saya tidak tahu apakah saya punya energi atau hasrat untuk melakukan itu."

"Kita saat ini bicara soal pekerjaan yang begitu banyak dengan tuntutan," tutup Giroud yang merupakan top skor sepanjang masa Prancis dengan koleksi 56 gol.

Artikel Tag: Olivier Giroud, AC Milan, Timnas Prancis

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru