Kanal

Man United Siap Dukung Erik ten Hag di Jendela Transfer Musim Panas

Penulis: Demos Why
27 Mei 2022, 18:27 WIB

Erik ten Hag. (Foto: Quality Sport Images)

Berita Transfer: Direktur sepak bola Manchester United, John Murtough, mengonfirmasi bahwa klub akan memberikan dukungan bagi Erik ten Hag di jendela transfer musim panas. Namun Murtough juga memastikan bahwa Ten Hag akan terlebih dahulu memaksimalkan potensi pemain yang ada serta bintang muda dari akademi klub.

Usai resmi memperkenalkan Erik ten Hag sebagai manajer baru mereka, Manchester United diwartakan sudah mulai melakukan persiapan untuk memperkuat skuat mereka pada jendela transfer musim panas tahun ini. Kabarnya Ten Hag menginginkan beberapa muka baru untuk membuat skuat Setan Merah lebih kompetitif pada musim depan.

Belakangan, John Murtough mengonfirmasi bahwa pihak klub akan memberikan dukungan penuh terhadap Ten Hag di jendela transfer musim panas tahun ini usai Man United memiliki kenaikan pendapatan sebesar 29%. Meski demikian, Murtough juga memastikan bahwa Ten Hag akan tetap berusaha untuk memaksimalkan potensi yang dia miliki saat ini sembari mempertimbangkan untuk memanggil beberapa bintang muda dari akademi.

"Erik akan berusaha memaksimalkan potensi pemain yang ada sambil membangun kesuksesan jangka panjang," ujar Murtough seperti dilansir dari Manchester Evening News.

"Skuat akan diperkuat dan diperbarui musim panas ini dan Erik akan menjadi suara kunci dalam proses ini, bersama dengan departemen rekrutmen untuk mengidentifikasi dan mengamankan target."

"Namun masih ada potensi besar dalam skuat yang ada dan bakat-bakat bagus dari akademi bermunculan," pungkasnya.

Artikel Tag: Erik ten Hag, Manchester United, John Murtough

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru