Kanal

Los Angeles Lakers Ingin Kejar Donovan Mitchell di Musim Panas

Penulis: Viggo Tristan
20 Apr 2024, 13:38 WIB

Donovan Mitchell dapat ketertarikan serius dari Los Angeles Lakers. (Gambar: The Telegraph)

Berita Basket NBA : Los Angeles Lakers dikabarkan akan agresif untuk memburu Donovan Mitchell pada musim panas mendatang. Mitchell diinginkan Lakers untuk jadi pemain ketiga dalam tim melengkapi LeBron James dan Anthony Davis.

Sebagai salah satu tim besar di konferensi barat, Los Angeles Lakers terus mencari cara untuk bisa meningkatkan kekuatan tim mereka. Saat ini, Lakers sudah memiliki deretan pemain besar seperti Anthony Davis, LeBron James, D'Angelo Russell, dan Austin Reaves. Meski demikian, banyak pihak meyakini bahwa Lakers masih belum puas dengan kekuatan tim saat ini. Rumor yang paling kuat, Rob Pelinka selaku petinggi Lakers dirumorkan siap berburu pemain ketiga di musim panas.

Dari sekian banyak pemain bintang yang ada, salah satu nama yang kerap dikait-kaitkan dengan Lakers adalah Donovan Mitchell. Mitchell sendiri masih jadi pemain Cleveland Cavaliers sampai sekarang. Ia juga terikat kontrak hingga tahun 2026 mendatang. Meski demikian, bukan tidak mungkin Mitchell akan keluar dari Cavaliers sebelum durasi kontraknya habis. Lakers juga bisa mendapatkan jasa Mitchell via trade.

Mitchell sendiri diklaim bakal jadi pemain yang cocok untuk melengkapi Anthony Davis dan LeBron James. Mitchell merupakan shooting guard produktif dengan torehan rata-rata sekitar 27 poin, 5 rebound, dan 6 assist per pertandingannya. Dengan akurasi tembakan yang bagus, ia akan mengisi posisi backcourt utama untuk meringankan beban Davis dan LeBron. Akan tetapi, mendapatkan Mitchell tentu tidak akan mudah bagi Lakers. Cavaliers sendiri pastinya akan mematok harga yang begitu tinggi.

Artikel Tag: los Angeles lakers, Donovan Mitchell

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru