Kanal

Lionel Messi Berlatih Sprint, Pertanda Kondisi Membaik?

Penulis: Rei Darius
06 Jun 2020, 20:20 WIB

Lionel Messi berlatih dengan cara sprint di Camp Nou (Image: Barcelona)

Berita Liga Spanyol: Lionel Messi tertangkap kamera sanggup berlari sprint ketika berlatih di Camp Nou pada hari Sabtu (6/6) ini, hanya sepekan menjelang laga pembuka ulang Barcelona di La Liga musim ini.

Klub raksasa Catalan baru saja mengonfirmasi pada hari Jumat (5/6) kemarin bahwa Messi mengalami masalah minor pada paha depannya dan harus berlatih secara terpisah dari skuat besutan Quique Setien selama dua hari terakhir.

Sang kapten masih tetap berlatih sendirian pada hari Sabtu ini, namun foto yang dirilis oleh klub memberikan indikasi bahwa proses pemulihannya telah berjalan baik.

Selain Messi, full-back asal Portugal, Nelson Semedo, juga harus berlatih terpisah dari kelompok karena mengalami masalah kebugaran.

📍 Camp Nou
The first team trains at Camp Nou, #Messi and @_nelsonsemedo_ do specific work on the training pitch. pic.twitter.com/ag6ftMyzbV

— FC Barcelona (from 🏠) (@FCBarcelona) June 6, 2020
An error occurred while retrieving the Tweet. It might have been deleted.

Barcelona akan memulai kembali langkah mereka di La Liga dengan bertandang ke Son Moix untuk menghadapi Real Mallorca pada Sabtu depan (13/6). Itu merupakan laga perdana mereka setelah kompetisi ditangguhkan karena pandemi virus corona sejak pertengahan Maret lalu.

Sebelum penangguhan, Barcelona sukses memuncaki klasemen sementara La Liga, yang tinggal menyisakan 11 pertandingan lagi pada musim ini, namun hanya unggul dua poin dari musuh besar mereka, Real Madrid.

Lionel Messi, seperti musim-musim sebelumnya, telah menjadi sosok vital dalam keberhasilan Barcelona menggapai posisi tersebut setelah mencetak 19 gol dalam 22 pertandingan, yang membuatnya memuncaki daftar pencetak gol terbanyak sementara di Spanyol.

Artikel Tag: Lionel Messi, Barcelona

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru