Kanal

Kristaps Porzingis Ungkap Faktor Yang Buatnya Absen di FIBA World Cup 2023

Penulis: Viggo Tristan
05 Okt 2023, 07:15 WIB

Kristaps Porzingis jelaskan faktor yang buatnya alami cedera kaki. (Gambar: Archysport)

Berita Basket NBA : Pebasket Boston Celtics yaitu Kristaps Porzingis mengungkap alasannya tidak bisa bermain di FIBA World Cup 2023 lalu. Ia mengalami cedera kaki karena pergantian sepatu yang tidak tepat.

Seperti yang diketahui, Kristaps Porzingis awalnya ingin bermain bagi Latvia di FIBA World Cup 2023. Akan tetapi, niatan itu terpaksa batal karena Porzingis mengalami cedera kaki selama pemusatan latihan bersama Latvia. Cedera itu memang tidak parah, tetapi Porzingis memilih untuk istirahat agar tidak semakin buruk. Menanggapi cedera yang dialaminya itu, Porzingis mengatakan bahwa penyebabnya adalah faktor sepatu. Ia sempat mengganti sepatu ke brand tertentu yang tidak disebutkan merknya. Sepatu tersebut tidak begitu nyaman dan langsung membuat kaki Porzingis cedera.

"Saya pikir hal ini bermula karena saya mengganti sepatu setelah musim kompetisi berakhir. Karena itu membuat kaki sedikit sensitif. Saya tidak terlalu memperhatikannya, dan terus bermain karena kamp pelatihan untuk tim nasional kami akan segera dimulai. Sebenarnya saya dalam kondisi sangat baik dan merasa baik-baik saja, tetapi kaki saya sedikit mengganggu, jadi saya memberi tahu staf medis. Mereka menyuruh saya beristirahat," ucap Porzingis.

"Keputusan cerdas bagi saya adalah duduk dan memastikan kaki saya pulih sebelum saya memulai musim, dan itulah yang saya lakukan. Memang ini adalah keputusan yang sulit. Tidak bisa bermain untuk negara saya di Piala Dunia FIBA adalah masalah besar bagi saya, sungguh menyakitkan hati. Tapi saya tahu itu adalah keputusan yang tepat, dan saya senang saya mengambil keputusan sulit pada saat itu, dan sekarang saya seratus persen pulih untuk memulai musim NBA bersama Celtics," tukasnya.

Artikel Tag: Kristaps Porzingis, FIBA World Cup 2023

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru