Ketimbang Chelsea, Harry Kane Disarankan Lebih Pilih Manchester City
Harry Kane (Foto: Getty)
Berita Transfer: Legenda Chelsea Wayne Bridge menyarankan Harry Kane untuk memilih Manchester City sebagai klub anyarnya jika berniat hengkang dari Tottenham Hotspur pada musim panas mendatang.
Isu hengkangnya Harry Kane dari Tottenham Hotspur pada musim panas mendatang menjadi perbincangan panas dalam beberapa waktu terakhir. Isu tersebut memanas setelah striker timnas Inggris itu dikabarkan telah meminta kepada pihak klub untuk menjualnya.
Keadaan semakin jelas setelah Kane juga telah mengatakan keinginannya untuk bisa memenangkan banyak trofi, serta berambisi untuk menyamai level Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Klub-klub macam Chelsea dan Manchester City kemudian dikabarkan menaruh minat yang besar terhadap striker berusia 27 tahun tersebut, seiring Manchester United juga kabarnya tertarik untuk bisa memboyong sang striker ke Old Trafford.
Mantan pemain The Blues Wayne Bridge lantas mengaku bakal senang jika melihat Kane berada di Stamford Bridge musim depan. Namun ketimbang berlabuh ke klub asal London itu, Bridge justru melihat masa depan Kane berada di City.
"Saya ingin melihatnya di Chelsea dan Roman [Abramovich] mampu membelinya, tapi saya punya perasaan bahwa dia akhirnya akan pergi ke Manchester City," kata Bridge dilansir dari bettingexpert.com. "Pep [Guardiola] yang berada di sana mungkin memengaruhi keputusannya untuk bergabung dengan City. City menginginkan dan membutuhkan striker jadi saya pikir dia akan berakhir di sana," lanjutnya.
Kehilangan Sergio Aguero pada musim panas mendatang juga membuat situasi The Citizens membutuhkan amunisi anyar di posisi striker tengah, dan Kane dirasa Bridge adalah orang yang tepat untuk menggantikannya.
"Kane dan Aguero adalah pemain dengan tipe yang sedikit berbeda, tetapi satu kesamaan yang mereka miliki adalah mereka suka mencetak gol," ujarnya. "Saya merasa senang bermain dengan Aguero, dia adalah pencetak gol yang hebat dan Kane telah menunjukkan bahwa dia juga bisa melakukannya, jadi atas dasar itu, saya pikir dia adalah pengganti yang bagus untuknya."
Artikel Tag: Harry Kane, Wayne Bridge, Chelsea, Manchester City