Kembali ke Juventus, Arthur Melo Diminati Como

Arthur Melo dikabarkan masuk radar Como (Image: Getty)
Berita Transfer: Arthur Melo kabarnya diminati oleh klub promosi Serie A, Como 1907, dan Juventus terbuka untuk melepasnya setelah sang gelandang dikembalikan oleh Fiorentina.
Kabar tersebut diedarkan oleh jurnalis asal Italia, Gianluca Di Marzio, bahwa I lariani telah menjadikan gelandang asal Brasil tersebut sebagai target di bursa transfer musim panas ini.
Como 1907 diwartakan telah melakukan kontak untuk Arthur Melo, yang tidak termasuk dalam rencana pelatih baru Thiago Motta untuk musim ini.
Hal tersebut dibuktikan dengan ketiadaan Arthur dalam skuat pramusim Juventus, yang sedang berlatih di Jerman pada saat ini.
Namun demikian, operasi transfer tersebut diperkirakan tidak mudah, sebagaimana digarisbawahi oleh Di Marzio.
Sebab, eks gelandang Barcelona dan Liverpool itu memiliki gaji yang tinggi. Como diklaim hanya bisa merealisasikan transfer ini jika Juve berkontribusi, yang mengindikasikan bahwa transfernya hanya bisa terwujud dengan status pinjaman, bukan permanen.
Selain itu, beberapa klub Premier League, yaitu Everton dan Leicester City, juga diwartakan tertarik kepada pemain yang akan berulang tahun yang ke-28 pada bulan depan tersebut.
Arthur telah melalui karier yang sulit bersama Juve semenjak direkrut dari Barcelona pada musim panas 2020 silam.
Masalah adaptasi, pergantian pelatih, dan juga cedera membuat pemain asal Brasil itu mengalami penurunan karier.
Namun, pemain berusia 27 tahun itu menemukan performa terbaiknya lagi pada musim lalu, dengan mencatatkan 48 penampilan selagi mencetak dua gol dan empat assist, menandakan bahwa dirinya sudah tidak memiliki masalah kebugaran lagi.
Artikel Tag: arthur melo, Juventus, Como