Kanal

Kabar Buruk Untuk Pacers, Tyrese Haliburton Akan Menepi 2 Pekan

Penulis: Viggo Tristan
13 Jan 2023, 07:22 WIB

Tyrese Haliburton menepi dua pekan usai alami cedera bahu dan lutut. (Gambar: Indy Cornrows)

Berita Basket NBA : Kabar buruk menghampiri salah satu tim NBA yang sedang naik daun saat ini, Indiana Pacers. Dalam dua pekan ke depan, mereka tidak akan diperkuat oleh Tyrese Haliburton karena mengalami cedera bahu dan lutut secara bersamaan.

Menurut rilis resmi yang dikeluarkan Indiana Pacers, Tyrese Haliburton menderita cedera bahu dan lutut yang membutuhkan waktu istirahat cukup panjang. Dua cedera itu memang tidak parah, tetapi Haliburton tetap harus menepi untuk mendapat perawatan intensif dari tim dokter. Durasi dua pekan ini masih bersifat estimasi alias bisa kurang ataupun lebih bergantung pada kondisi fisik sang pemain ketika rehabilitasi nantinya.

Satu hal yang pasti, absennya Haliburton akan sangat berpengaruh terhadap permainan Pacers. Sejauh ini, Haliburton adalah point guard andalan Pacers yang tampil sangat brilian. Eks pemain Sacramento Kings tersebut mampu mencetak rata-rata sekitar 20 poin dan 10 assist per pertandingan. Dengan torehan statistik itu, Haliburton jadi pemain dengan rataan assist terbanyak di NBA. Ia juga digadang-gadang akan jadi bintang masa depan dan masuk skuat All-Star tahun ini.

Dengan absennya Haliburton, Rick Carlisle selaku pelatih kepala harus memutar otak untuk mencari penggantinya. Kemungkinan besar, Carlisle akan menambah menit bermain dari point guard lain seperti TJ McConnell dan rookie Andrew Nembhard. Keduanya memiliki kualitas permainan yang tidak bisa dianggap remeh juga.

Artikel Tag: Tyrese Haliburton, Indiana Pacers

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru