Kanal

Jesse Lingard Rambah Esports usai Akuisisi Tim Esports Rainbow Six Siege

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
30 Agu 2021, 17:00 WIB

Sam kapten Team JLE (kiri) dan Jesse Lingard via SiegeGG

Berita Esports: Bintang Manchester United Jesse Lingard secara resmi merambah dunia esports setelah mengakuisisi Audacity Esports, dan mengubah namanya menjadi "JLINGZ Esports".

Mengutip Dexerto, Audacity adalah tim Rainbow Six Siege yang bersaing di kompetisi di Ubisoft's UK and Ireland Nationals (UKIN), dan dengan nama sementara yaitu Team JLE, tim juga tetap akan bertanding.

Kabar tersebut diumumkan selama final UKIN pada Minggu (29/8), dan menampilkan kapten tim Sam (gambar sebelah kiri) bersama Lingard.

Meskipun akan memulai dari divisi kedua UKIN, yang dijadwalkan dimulai pada akhir 2021, Jesse Lingard mengatakan ingin membentuk skuat warisan dalam Rainbow Six Siege dan mudah-mudahan lolos ke European Challenger League 2022.

"Akhirnya terjun ke esports dan menambahkan tim saya sendiri ke Jlingz sungguh luar biasa," kata Lingard dikutip dari Dexerto.

"Esports memiliki segalanya untuk saya, serba cepat dan kompetitif, komunitasnya luar biasa dan sangat menyenangkan juga mendapatkan dukungan Ubisoft dalam perjalanan ini. Perhatikan kancah ini, Jlingz Esports akan terus maju!," serunya.

Sementara itu Will Attwood, Manager Marketing Esports dari Ubisoft UK dalam sebuah rilis dilansir dari Dexerto mengatakan: "Kami senang Jesse bergabung dan menantikan seseorang yang tahu semua tentang bersaing di level tertinggi yang membawa keahliannya ke kancah Inggris dan Irlandia."

"Untuk melibatkan seseorang yang terkenal dan dihormati seperti Jesse Lingard adalah bukti popularitas abadi game dalam komunitas esports lokal," tambah Will.

Terjunnya pesepakbola profesional ke dunia esports bukanlah fenomena baru saat ini. Salah satu contoh paling menonjol adalah pesepakbola legendaris David Beckham, yang pada tahun 2020 menandatangani kesepakatan senilai $19 juta dengan Guild Esports.

Artikel Tag: Jesse Lingard, Jlingz Esports, Rainbow Six Siege, Ubisoft

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru