Kanal

Jersey Kit BOOM Esports 2022-2023 Tampil Segar dengan Varian Putih Merah

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
04 Okt 2022, 20:00 WIB

Jersey Kit 2022-2023 BOOM Esports via Twitter/Esports ID

Berita Esports: Pasca mengumumkan kemitraan dengan AMD di pertengahan musim 2022, BOOM Esports memiliki tampilan jersey baru. Terdapat logo AMD di bagian dada sebelah kanan jersey.

Kala itu, BOOM memang masih belum mengumumkan atau menjual jersey kit teranyarnya tersebut. Sampai akhirnya, Hungry Beast pun merilis teaser jersey kit 2022-2023 mereka.

Jersey tersebut terlihat segar dengan menampilkan satu varian putih merah. Cenderung identik dengan warna hitam merah yang garang, jersey anyar BOOM Esports musim depan bakal lebih elegan.

Mengutip Esports ID, desain tampilan jersey BOOM terbaru cukup berbeda dari sebelumnya, yang mana sekarang menghadirkan pattern transparan unik bersama nama sponsor tim. Kendati demikian, logo Rivalry yang sudah menjadi ikon khas divisi Dota 2 BOOM masih diperlihatkan di bagian depan sebagai sponsor terbesar tim.

Hingga tulisan ini dibuat, belum ada informasi perihal tanggal rilis serta harga jersey kit anyar dari tim berlogo serigala hitam itu.

Untuk diketahui, BOOM Esports tercatat menjadi salah satu organisasi esports tanah air yang cukup sukses di tahun 2022. Mereka telah berhasil mewakilkan nama Indonesia di ajang internasional pada beberapa divisi mereka. Di antaranya, Dota 2 (The International 11), VALORANT (VALORANT Champions 2022), dan PUBG Mobile (PMPL SEA Fall 2022).

Tim BOOM pada VALORANT Champions 2022 telah menyelesaikan kiprahnya pada September 2022, tim PUBG Mobile masih berjuang hingga sekarang. Sementara skuad Dota 2 untuk The International 11, mulai beraksi pada Oktober 2022.

Artikel Tag: BOOM Esports

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru