Kanal

Inter Segera Bertemu Manchester United Untuk Bahas Alexis Sanchez

Penulis: Daniel Fernandez
01 Jun 2020, 20:45 WIB

Alexis Sanchez/ Getty Images

Berita Transfer: Manajemen Inter Milan dikabarkan akan segera menghubungi Manchester United perihal masa depan pemain mereka, Alexis Sanchez, berdasarkan warta darj Sky Sports. Pemain asal Chile tersebut kini sedang dipinjamkan ke Inter Milan selama satu musim oleh Manchester United.

Masa peminjaman Alexis pun akan segera berakhir di penghujung bulan ini. Akan tetapi hingga akhir bulan ini Liga Italia belum akan berakhir setelah ditunda dalam beberapa bulan lalu. Oleh karena itu Inter Milan akan mengupayakan agar Alexis setidaknya dapat bertahan hingga musim ini berakhir. Manchester United sepertinya tidak akan keberatan untuk memperpanjang masa peminjaman Alexis.

Hal tersebut juga sudah United lakukan kepada kasus Dean Henderson yang saat ini dipinjamkan ke Sheffield United. United mengambil keputusan yang cukup terpuji dengan memperbolehkan Dean untuk tetap menyelesaikan musim ini bersama tim asal Liga Inggris tersebut. Keputusan tersebut terhitung beresiko karena Sheffield dan Manchester United masih bersaing untuk meraih satu tempat di kompetisi Eropa musim depan.

Selain itu Dean pun disebut akan menjadi kiper utama United di musim depan. Oleh karena itu jika United memulangkan Dean sesuai dengan kesepakatan terdahulu, keputusan tersebut dirasa lebih masuk akal. Berbeda dengan Dean, Alexis sepertinya tidak lagi memiliki masa depan bersama tim asuhan Ole Gunnar Solksjaer tersebut. Oleh karena itu Inter sepertinya tidak akan kesulitan untuk memperpanjang masa pinjaman Alexis.

Inter pun dikabarkan ingin mempertahankan Alexis hingga musim depan. Hal tersebut sudah diungkapkan Direktur Olahraga Inter Milan, Piero Ausilio pada pekan lalu. Saat itu sang Direktur mengatakan bahwa Inter percaya diri dapat mempertahankan Alexis dan juga Ashley Young. Untuk Young sendiri, Inter sudah mengaktifkan klausul perpanjangan satu tahun pada kontraknya.

Manajemen Inter pun percaya bahwa Alexis masih dapat diandalkan pada musim depan. Pemain asal Chile tersebut memang mulai menunjukkan kualitasnya bersama tim asuhan Antonio Conte tersebut di musim ini. Sayangnya di tengah musim ini, Alexis mengalami cedera dan hingga hari ini belum juga dapat kembali berlatih.

Artikel Tag: Alexis Sanchez, Manchester United, Inter Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru