Inter Milan Rilis Jersey Home Musim 2020/21

Penulis: Demos Why
30 Jun 2020, 18:09 WIB
Inter Milan Rilis Jersey Home Musim 2020/21

Jersey home Inter Milan musim 2020/21 (Foto: FC Internazionale)

Berita Sepakbola: Raksasa Serie A, Inter Milan, secara resmi memperkenalkan jersey home terbaru mereka untuk digunakan pada musim 2020/21 mendatang. Meski masih mengusung warna tradisional Inter yakni hitam dan biru, namun seragam anyar mereka memiliki motif yang baru. Seperti apa?

Inter Milan bersama sponsor apparel mereka, Nike, secara resmi merilis jersey home yang akan digunakan pada musim 2020/21 mendatang. Jersey kandang terbaru Inter masih menggunakan warna tradisional mereka yakni biru dan hitam. Namun mereka menggunakan motif zig zag pada garis hitam vertikal di baju tersebut.

Motif anyar tersebut terinspirasi dari karya kepeloporan para desainer asal Milan di era 1980-an, seragam kandang terbaru Inter memberi penghormatan kepada kota tersebut melalui tampilan mencolok yang menyimbolkan sebuah identitas yang dimiliki secara bersama oleh klub dan orang-orang yang diwakilinya.

👕 | SHIRT

Our city. Our dream. Our future. Made to break barriers.#MadeOfMilano#Nike#FirstKitpic.twitter.com/FYpwUpiHwJ

— Inter (@Inter_en) June 30, 2020
An error occurred while retrieving the Tweet. It might have been deleted.

"Kami akan terus melanjutkan usaha kami untuk memodifikasi identitas garis-garis tradisional milik klub, kali ini dengan mengambil inspirasi dari salah satu pergerakan desain kota Milan yang paling penting," ujar VP Nike Football Apparel, Scott Munson.

"Grafis zig-zag merupakan salah satu ciri utama dalam desain post-modern dan juga mengingatkan kita pada Biscione yang bergerak merayap. Hasilnya adalah sebuah seragam kandang yang sangat tak terduga," pungkasnya.

Jersey home terbaru tersebut akan mulai dijual pada 1 Juli mendatang melalui toko online milik Inter Milan. Sementara penjualan di seluruh belahan dunia baru dimulai pada 4 Juli mendatang.

Artikel Tag: Inter Milan, NIKE, Jersey Home Inter Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru